SERAYUNEWS– Aksi Solidaritas Peduli Palestina yang di Kabupaten Purbalingga, Jumat (3/11/2023), mendapatkan dukungan dari berbagai pihak. Bahkan kegiatan yang berpusat di kawasan Alun-alun Purbalingga mampu mengumpulkan donasi sebesar Rp. 61.568.000.
“Alhamdulilah, aksi mendapatkan dukungan dari banyak pihak. Donasi ini akan kami teruskan untuk di kirimkan kepada warga Palestina yang menjadi korban tentara Israel,” kata koordinator aksi, Enan.
Aliansi Kemanusiaan Purbalingga (AKP) menggelar Solidaritas Peduli Palestina, di Kabupaten Purbalingga. Aksi tersebut berlangsung pada, Jumat (3/11/2023). Inisiasi aksi adalah Pemuda Muhammadiyah Purbalingga. Inisiasi yang berawal dari diskusi, tentang isu kemanusiaan yang terjadi di Palestina.
“Yang menginisiasi kami dari Pemuda Muhammadiyah dan dapat sambutan baik oleh organisasi dan komunitas-komunitas lain. Sehingga, memutuskan untuk melakukan Aksi Solidaritas Peduli Palestina,” kata Enan yang juga Kabid Hikmah Pemuda Muhammadiyah Purbalingga
Menurutnya, pihaknya merasa terpanggil untuk menggelar aksi solidaritas itu. Dia menyampaikan permasalahan paling dasar adalah kemanusiaan. Banyak warga sipil yang tidak berdosa, menjadi korban perang antara Israel dan Palestina (Hamas).
Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) ikut mengecam penyerangan Israel yang menimbulkan banyak korban sipil warga Palestina.
“Kami bupati atas nama pemerintah daerah ,terima kasih dan apresiasi yang tinggi kepada seluruh peserta aksi yang telah seiya sekata memperjuangkan keadilan di Palestina,” kata Bupati Tiwi saat melepas peserta aksi peduli Palestina dari Taman Kota menuju alun-alun Purbalingga, Jumat (3/11/2023).
Bupati Tiwi mengecam serangan Israel yang meluluhlantakkan rumah sakit, kamp pengungsian dan rumah penduduk sehingga merenggut ribuan korban jiwa, termasuk perempuan dan anak-anak yang tidak bersalah.
“Hal ini tidak bisa kita biarkan, ini bukan tentang Israel, ini bukan tentang Palestina tapi ini kemanusiaan. Kita semua yang hadir di sini bergerak atas dasar kemanusiaan,” katanya.
Bupati mengajak agar peserta aksi, menyuarakan agar gencatan senjata bisa dilakukan sehingga agar korban tidak semakin berjatuhan.
Menurutnya, Presiden RI Joko Widodo melalui pidato kenegaraannya juga mengutuk apa yang di lakukan Israel atas penyerangan brutal kepada warga Palestina.
“Bahkan Menteri Luar Negeri RI Retno Marsudi dalam sidang-sidang selalu menyampaikan selalu menggencarkan agar Palestina bisa mendapatkan kemerdekaan,” imbuhnya.