SERAYUNEWS– Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Cilacap saat ini telah dilengkapi dengan layanan poli khusus psikiatri (kejiwaan) dan bangsal dengan kapasitas 10 tempat tidur. Bahkan, dalam menghadapi Pemilu 2024 ini, RSUD Cilacap siap menampung calon legislatif (caleg) stres akibat gagal terpilih.
Direktur RSUD Cilacap dr. Moch Ichlas Rianto mengatakan, bahwa selain menyediakan bangsal dan poli, dalam pelayanan pasien psikiatri pihaknya menyiapkan satu dokter spesialis jiwa dan sejumlah perawat khusus kejiwaan.
“Intinya kita mempersiapkan pasien yang membutuhkan, baik rawat jalan maupun rawat inap, sementara baru ada 10 tempat tidur. Fasilitas dilengkapi dengan satu dokter spesialis, dan perawat khusus yang mempunyai keahlian menangani pasien yang mengalami gangguan jiwa,” ujarnya, Rabu (3/1/2023).
Selain itu, bangsal jiwa rumah sakit umum daerah dengan tipe B ini juga dilengkapi dengan ruang pengaman jeruji dan dilengkapi dengan CCTV yang terpantau selama 24 jam.
Sementara ini, bangsal jiwa di RSUD Cilacap baru melayani pasien kelas 3, baik peserta BPJS Kesehatan maupun pasien umum. Namun ke depan akan ditambah lagi kamar dan kapasitas tempat tidurnya.
“Ke depan kita akan menambah lagi jumlah tempat tidur manjadi maksimal antara 20 sampai 25 tempat tidur. Untuk pengembangan nanti ada kelas 1 dan kelas 2, dan selama ini yang dirawat itu menempati kelas 3. Nanti juga ada bangsal psikiatri khusus TBC, perlu dipisahkan karena dapat menular,” imbuhnya.
Ichlas menambahkan, bahwa dalam perawatan pasien orang dengan gangguan jiwa, menurutnya tidak ada patokan jangka waktu perawatan yang pasti, karena masing-masing pasien memiliki tingkat penyakit yang berbeda.
“Pasien ODGJ, tingkat perawatan kita tidak bisa memprediksi tergantung kondisinya, misalkan ada penyakit penyerta, sehingga tidak bisa diprediksi,” tambahnya.
Sedangkan terkait dengan pengalaman Pemilu pada periode sebelumnya, RSUD Cilacap mencatat belum mendapat pasien gangguan jiwa akibat gagal nyaleg.
“Pemilu sebelumnya tidak ada (pasien caleg gagal). Kan sebelum mendaftar, para caleg juga sudah di skrining kejiwaannya itu, karena saat medical chek up juga selain diperiksa secara kesehatan jasmani dan rohaninya,” tandasnya.
Meski belum menangani pasien caleg stres, saat ini RSUD Cilacap juga merawat pasien ODGJ dari Dinas Sosial maupun Satpol PP. Sedangkan untuk poli khusus psikiatri, setiap hari juga terdapat sejumlah pasien yang menjalani pengobatan rawat jalan.