Banjarnegara, serayunews.com
Ekstafet kepemimpinan Kejaksaan Negeri Banjarnegara beralih dari pejabat lama Sigid J Pribadi kepada Wahyu Triantoro. Pergantian ditandai dengan pengambilan sumpah yang dipimpin langsung oleh Kajati Jateng Priyanto.
Pejabat lama Kepala Kejaksaan Negeri Banjarnegara Sigid J Pribadi mendapatkan promosi jabatan sebagai Asisten Pengawasan Kejaksaan Tinggi Kalimantan Timur. Sementara pejabat baru Wahyu Triantoro sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kejaksaan Negeri Kutai Barat di Sendawar Kalimantan Timur.
Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejari Banjarnegara Yasozisokhi Zebua mengatakan, meski sudah pelantikan dan pengambilan sumpah, kedua pejabat ini masih harus menyelesaikan tugas masing-masing di tempat awal.
“Ya masih ada penyelesaian tugas, termasuk serah terima jabatan di masing-masing jabatan lama, sehingga setelah pelantikan tidak serta merta langsung ke tempat baru,” katanya.
Dalam kegiatan yang sama, juga dilakukan serah terima jabatan untuk wakil kejaksaan tinggi Jawa Tengah, Asdatun Kejati Jawa Tengah, Koordinator Kejati Jawa Tengah kemudian Kajari Kebumen, Kajari Kabupaten Magelang, Kajari Banjarnegara, Kajari Rembang, Kajari Kota Tegal, Kajari Purbalingga, Kajari Temanggung dan Kajari Kudus. Pelantikan di lingkungan Kejaksaan Tinggi Jawa Tengah ini mendasar pada Keputusan Jaksa Agung RI Nomor KEP-IV-482/C/07/2021 tanggal 14 Juli 2021.