SERAYUNEWS – Peserta dapat cek hasil tes SKD PPPK 2023 melalui link resmi yang tersedia bahkan memantaunya secara live.
Sesuai timeline yang di-rilis oleh Badan Kepegawaian Negara (BKN) tes Seleksi Kemampuan Dasar (SKD) untuk PPPK mulainya hari ini Jumat 10 November 2023.
Peserta seleksi PPPK harus mengikuti serangkaian tes yang cukup panjang dan diperkirakan akan berlangsung selama 25 hari hingga 4 Desember 2023 nanti.
Pada 10 November-4 Desember 2023 ini merupakan Pelaksanaan Seleksi Kompetensi mulai 10 November – 4 Desember 2023, kemudian Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan muali 15 November – 6 Desember 2023.
Selanjutnya, Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi 30 November – 9 Desember 2023, lalu terakhir, Pengumuman Kelulusan pada 6 – 15 Desember 2023.
Untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah jadwal seleksi PPPK 2023. Pantau terus agar tidak ketinggalan.
19 September – 3 Oktober 2023: Pengumuman Seleksi
20 September – 11 Oktober 2023: Pendaftaran Seleksi
20 September – 14 Oktober 2023: Seleksi Administrasi
15 – 18 Oktober 2023: Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi
19 – 21 Oktober 2023: Masa Sanggah
19 – 23 Oktober 2023: Jawab Sanggah
22 – 28 Oktober 2023: Pengumuman Pasca Sanggah
29 – 31 Oktober 2023: Penarikan data final
1 – 4 November 2023: Penjadwalan Seleksi Kompetensi
5 – 8 November 2023: Pengumuman Daftar Peserta, Waktu, dan Tempat Seleksi Kompetensi
10 November – 4 Desember 2023: Pelaksanaan Seleksi Kompetensi
15 November – 6 Desember 2023: Pelaksanaan Seleksi Kompetensi Teknis Tambahan
30 November – 9 Desember 2023: Pengolahan Nilai Seleksi Kompetensi
6 – 15 Desember 2023: Pengumuman Kelulusan
16 Desember 2023 – 14 Januari 2024: Pengisian DRH NI PPPK
15 Januari – 13 Februari 2024: Usul Penetapan NI PPPK
SKD ini di-laksanakan secara terbuka sehingga peserta dan masyarakat dapat memantau live score SKD CPNS dan seleksi kompetensi PPPK 2023 melalui kanal YouTube resmi di sini.
Berikut tahapan cek nilai SKD CPNS dan seleksi kompetensi PPPK 2023:
2. Masukkan nomor induk kependudukan (NIK) dan nomor peserta pada kolom yang disediakan.
3. Pilih tipe seleksi, yakni “Calon Pegawai Negeri Sipil” atau “Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja”.
4. Klik “UNDUH”.
Nantinya, dokumen sertifikat nilai SKD CPNS atau seleksi kompetensi PPPK akan terunduh secara otomatis dengan file berbentuk Jpg.
Demikian informasi tentang cara cek score SKD PPPK 2023 melalui link resmi BKN dan youtube resminya. ***