Ada berbagai pilihan mengolah belut menjadi santapan yang nikmat, salah satunya belut cabai hijau. Seperti olahan yang disajikan oleh Purwita, pemilik Omah Welut. Wanita yang akrab disapa Ita ini mengatakan, salah satu sajian yang laris dipesan pelangganya yaitu belut cabai hijau.
Berawal dari permintaan teman yang sulit mencari menu santap siang yang nikmat. Dengan bermodal hobi memasak, Ia memberanikan diri untuk mencoba peluang usaha ini.
“Awalnya mendapatkan permintaan teman-teman, karena sulit mencari santap siang di saat jam istirahat,” kata ita.
Belut cabai hijau disini diolah dengan bumbu rempah, dan sebisa mungkin menghindari penyedap rasa. Sehingga mempengaruhi citarasa pada belutnya.
Saat disantap bumbunya meresap sampai kedalam daging belut. Aroma jahe yang berpadu dengan bumbu rempah, membuat lidah tidak ingin berhenti menyantap.
“Dalam mengolah saya selalu memakai belut yang besar, supaya pelanggan bisa puas dengan masakan kita,” ujarnya.
Selain olahan belut disini juga menyediakan menu lainya yang tidak kalah lezat. Seperti udang goreng tepung telur asin dan nasi bakar peda.
“Kita sudah dua tahun ini berjualan Belut, dan akan lebih profesional kedepanya,” tuturnya.
Profesionalisme menjadi pedoman dalam kegiatan usahanya, tidak mengherankan pelangganya semakin hari bertambah.
Terdapat dua varian kemasan yang disajikan, yang pertama dihidangkan dengan rice bowl dan yang kedua dengan kotak kemasan.
Varian pertama dibanderol Rp 18.000 dan untuk varian kedua dengan harga Rp 35.000.
Harga yang cukup terjangkau mengingat citarasa yang lezat dari olahan belut sambal hijau.
Anda yang mau mencicipi menu olahan Omah Welut, langsung saja menghubungi Ita (085385911140) atau Fajar (08562606011).