SERAYUNEWS – Pemerintah terus menyalurkan bantuan kepada masyarakat kurang mampun atau miskin. Salah satunya bansos KIS. Simak cara cek bansos KIS lewat HP.
Masyarakat kategori kurang mampu atau tergolong miskin bisa mendapatkan bantuan dari pemerintah. Salah satunya adalah Kartu Indonesia Sehat (KIS).
Program KIS ini merupakan kerja sama Pemerintah dengan BPJS Kesehatan. KIS adalah program jaminan kesehatan yang disediakan oleh pemerintah untuk masyarakat berpenghasilan rendah.
Pendanaan KIS berasal dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD). Tidak semua masyarakat menerima bansos KIS.
Bantuan ini hanya diberikan kepada warga yang memenuhi kriteria tertentu. Pemerintah berupaya untuk menjamin akses layanan kesehatan warga rentan terutama dari keluarga kurang mampu.
Dengan begitu, masyarakat bisa mendapatkan pelayanan kesehatan secara gratis di fasilitas yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial di bidang kesehatan tersebut mengelola program JKN, mengumpulkan iuran peserta, dan memastikan kualitas pelayanan kesehatan.
Untuk bisa mendapatkan bansos KIS, calon penerima harus mengajukan permohonan dan melalui proses verifikasi. Kemudian pemegang KIS juga harus mendaftar di fasilitas kesehatan tingkat pertama dan dapat menggunakan layanan kesehatan tanpa biaya.
Bagi masyarakat yang terdaftar sebagai penerima bansos KIS bisa periksa serta berobat secara gratis di puskesmas, klinik, hingga rumah sakit rujukan.
Penerima bantuan harus terdaftar dalam Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS). Cara untuk mengetahui terdaftar sebagai penerima KIS atau tidak bisa dicek secara online.
Bisa mengecek secara online lewat aplikasi Mobile JKN BPJS Kesehatan atau laman resmi cekbansos.kemensos.go.id. Simak panduan cara cek bansos KIS lewat HP berikut ini.
Cara Cek via Mobile JKN BPJS Kesehatan
Demikianlah panduan cara cek bansos KIS lewat HP. Jika muncul keterangan status peserta sebagai PBI JK maka Anda tidak perlu membayar iuran setiap bulannya.
Masyarakat bisa mendapatkan akses layanan kesehatan gratis karena telah dijamin oleh pemerintah. Semoga bermanfaat.
***