SERAYUNEWS – Pelamar seleksi Calon Pegawai Sipil Negara (CPNS) 2023 sudah bisa mencetak kartu pendaftaran. Ikuti panduan cara cetak kartu pendaftaran CPNS pada artikel ini.
Seluruh pelamar CPNS sudah bisa mulai mencetak kartu pendaftaran mulai Kamis, 12 Oktober 2023. Pendaftaran seleksi CASN untuk CPNS dan PPPK sudah resmi ditutup pada 11 Oktober 2023 pukul 23.59.
Deputi Bidang Sistem Informasi Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara (BKN) Suharmen menyampaikan informasi tersebut.
“Pelamar yang telah berhasil menyelesaikan pendaftaran mulai hari ini sudah bisa mencetak kartu pendaftaran di portal SSCASN,” ungkapnya dalam keterangan tertulis pada Kamis (12/10/2023).
Masing-masing instansi yang membuka lowongan CPNS telah melakukan verifikasi administrasi pelamar sejak pendaftaran dibuka. Dengan begitu, pelamar tinggal menunggu jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi.
“Selanjutnya pelamar tinggal menunggu hasil seleksi administrasi karena verifikasi dari masing-masing instansi sudah berjalan paralel sejak pendaftaran dibuka,“ terang Suhaerman.
Pelamar CPNS mencetak kartu pendaftaran di laman yang sama, yakni Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN) atau link https://sscasn.bkn.go.id.
Portal SSCASN baru membuka tahap cetak kartu mulai Kamis 12 Oktober 2023. Pelamar dapat mengakses SSCASN dan cetak kartu untuk seleksi CPNS.
Pelamar bisa mencetak kartu apabila dinyatakan lolos seleksi administrasi. Kartu tersebut akan digunakan untuk syarat seleksi berikutnya.
Berikut ini cara mencetak
Pelamar dianjurkan menggunakan perangkat yang memadai dengan akses internet yang lancar. Sebagai informasi, jadwal pengumuman hasil seleksi administrasi CPNS 2023 terbaru berlangsung pada 15 Oktober 2023 mendatang.
Pelamar dapat menunggu hasil pengumuman seleksi administrasi tersebut. Jika lolos akan mengikuti tahapan berikutnya, yakni tahap TKD.
***