SERAYUNEWS – Sebagai salah satu merk ponsel cerdas yang diminati banyak orang, iPhone memiliki kecanggihan yang ditawarkan. Mulai dari kamera yang jernih, kinerja RAM yang mumpuni, layanan penyimpanan cloud, konetivitas antar perangkat, hingga sebagai simbol gaya hidup modern.
Namun, terlepas dari kecanggihan yang dimiliki, iPhone tentu memiliki kekurangan. iPhone yang sering restart atau tiba-tiba mati sendiri menjadi salah satu masalah yang kerap dialami pengguna.
Lantas, apa penyebabnya dan bagaimana cara mengatasinya? Berikut adalah ulasan mengenai penyebab iPhone yang sering restart lengkap dengan cara mengatasinya. Yuk, simak artikel di bawah ini.
Penyebab iPhone Restart Sendiri
Ada berbagai alasan mengapa iPhone Anda sering restart sendiri. Penyebabnya bisa berasal dari masalah perangkat keras maupun perangkat lunak. Berikut beberapa penyebab umum:
Kemasukan air.
Masalah pada hardware.
Data sensor tidak berfungsi.
iPhone mengalami overheating.
Ada sejumlah aplikasi yang tidak berfungsi.
Baterai iPhone sudah rusak atau performanya mulai menurun.
Terlalu banyak aplikasi di background (latar belakang) yang berjalan.
Sudah lama tidak melakukan pembaruan perangkat lunak ke versi iOS terbaru.
Cara Mengatasi iPhone Restart Sendiri
1. Restart Manual
Buka menu ‘Settings’ di iPhone Anda.
Pilih opsi ‘General’.
Gulir ke bawah dan pilih ‘Shut Down’.
Geser layar ke kanan hingga iPhone mati.
Tunggu sekitar 1-2 menit, lalu hidupkan kembali iPhone dengan menekan tombol power sampai muncul logo Apple.
2. Restart Paksa
Tekan dan lepaskan tombol volume naik dengan cepat.
Tekan dan lepaskan tombol volume turun dengan cepat.
Tekan dan tahan tombol samping sekitar 10 detik.
Lepaskan tombol samping saat logo Apple muncul.
Tunggu hingga proses memulai ulang selesai.
3. Pulihkan dari Mode Pemulihan
Buka iTunes di komputer atau laptop Anda. Pastikan Anda sudah login ke akun yang sesuai.
Sambungkan ponsel dengan komputer hingga muncul Mode Pemulihan. Caranya tekan dan lepaskan tombol volume naik, tekan dan lepaskan tombol volume turun, lalu tekan dan tahan tombol samping hingga mode pemulihan muncul.
Pada layar komputer yang membuka iTunes, pilih opsi ‘Update’.
Komputer akan mengunduh dan menginstal ulang iOS tanpa menghapus data.
Setelah itu, nyalakan ponsel dan mulai ulang untuk mengatur perangkat tersebut.
4. Pulihkan dengan Mode DFU dengan iTunes
Hubungkan perangkat ke komputer lewat kabel USB.
Buka iTunes di komputer.
Tekan dan lepaskan tombol volume naik dengan cepat, lalu tekan dan lepaskan tombol volume turun dengan cepat pada iPhone yang bermasalah.
Tekan dan tahan tombol samping sampai layar menjadi hitam dan tunggu selama 5 detik, lalu lepaskan.
Setelah berhasil masuk ke mode DFU, ikuti petunjuk yang ada hingga selesai.
5. Reset All Settings
Buka menu ‘Settings’ pada iPhone Anda.
Pilih opsi ‘General’.
Pilih ‘Transfer or Reset iPhone’.
Pilih ‘Reset’.
Terakhir, pilih ‘Reset All Settings’. iPhone akan terestart dan semua pengaturan akan dihapus.
Dengan mengikuti langkah-langkah di atas, Anda dapat mengatasi masalah iPhone yang sering restart atau tiba-tiba mati sendiri. Semoga informasi ini bermanfaat!***