Banjarnegara, Serayunews.com
Dibukanya pelayanan kependudukan ini, merupakan bagian dari layanan prima yang dilakukan oleh Dindukcapil Banjarnegara. Bahkan layanan Kependudukan di Banjarnegara, sudah dilakukan sejak Rabu (4/5/2022) lalu.
Kepala Dindukcapil Banjarnegara, Tien Sumarwati mengatakan, untuk layanan kependudukan di Banjarnegara memang berbeda dengan dinas lain. Bahkan pelayanan hanya tutup selama 4 hari, yakni mulai Sabtu hingga Selasa, sementara Rabu sudah mulai pelayanan kembali.
“Pada hari pertama buka Rabu kemarin, kita sudah melayani sekitar 98 cetak e-KTP, permohonan Kartu Keluarga 5, surat pindah 4 dan perekaman e-KTP 5 buah,” katanya
Sementara itu, pada hari kedua pelayanan setelah Lebaran, pihaknya melayani 8 surat pindah, 5 perekaman e-KTP, dan 231 permohonan cetak kartu keluarga.
“Untuk hari ini, kami sudah menyetak e-KTP 60, perekaman e-KTP 6 orang,” katanya.
Dibukanya pelayanan lebih awal ini, merupakan bagian dari upaya peningkatan pelayanan terhadap masyarakat. Apalagi saat libur Lebaran ini, banyak masyarakat yang membutuhkan administrasi kependudukan, sehingga pihaknya harus mampu memberikan layanan pada masyarakat, meski masih dalam masa libur Lebaran.
“Kita sudah memprediksi saat libur Lebaran akan ada peningkatan permintaan pelyananan kependudukan. Mulai dari kepentingan untuk mengurus pernikahan, pindah domisili dan sebagainya. Jadi kami siagakan SDM dan ASN kami untuk tetap memberikan pelayanan, meskipun sebenarnya masih cuti,” katanya.
Tien mengucapkan terima kasih, kepada para pegawai di jajaran Dindukcapil yang tetap semangat melayani masyarakat walau dalam suasana Lebaran.
“Terima kasih teman-teman. Ini membuktikan Banjarnegara mampu mewujudkan pelayanan prima kepada maayarakat, meski bertahap,” katanya.