SERAYUNEWS – Bacaan doa hari ke-26 Ramadhan yang bertepatan jatuh pada 26 Maret 2025.
Setiap harinya, umat Islam dianjurkan untuk memperbanyak doa, termasuk doa harian yang sesuai dengan tanggal puasa.
Pada hari ke-26 Ramadhan, ada doa khusus yang bisa diamalkan untuk memohon keberkahan, ampunan, dan perlindungan dari aib.
Membaca doa pada hari ke-26 Ramadhan memiliki berbagai keutamaan, di antaranya:
Doa ini dapat dibaca kapan saja sepanjang hari, tetapi ada beberapa waktu yang lebih utama untuk membacanya:
Berikut adalah doa hari ke-26 Ramadhan lengkap dalam bahasa Arab, Latin, serta terjemahannya:
Arab:
اَللَّهُمَّ اجْعَلْ سَعْيِيْ فِيْهِ مَشْكُوْرًا وَ ذَنْبِيْ فِيْهِ مَغْفُوْرًا وَ عَمَلِيْ فِيْهِ مَقْبُوْلاً وَ عَيْبِيْ فِيْهِ مَسْتُوْرًا يَا أَسْمَعَ السَّامِعِيْنَ
Latin:
Allâhummaj’al sa’yî fîhi masykûran wa dzanbî fîhi maghfûran wa ‘amalî fîhi maqbûlan wa ‘aybî fîhi mastûran yâ asma’as sâmi’îna
Artinya:
“Ya Allah, jadikanlah setiap lampah usahaku di bulan ini sebagai ungkapan rasa syukur dan dosa-dosaku terampuni, amal-amalku diterima dan seluruh aib kejelekanku ditutupi. Wahai Yang Maha Mendengar dari semua yang mendengar.”
Agar doa yang dipanjatkan lebih mudah dikabulkan oleh Allah, berikut beberapa tips yang bisa diterapkan:
Doa hari ke-26 Ramadhan merupakan salah satu doa yang sangat dianjurkan untuk diamalkan pada tanggal 26 Maret 2025.
Doa ini memiliki banyak manfaat, termasuk meminta keberkahan dalam usaha, pengampunan dosa, penerimaan amal ibadah, serta perlindungan dari aib dan keburukan.
Dengan membacanya di waktu-waktu mustajab serta menjalani amalan yang baik, semoga Allah mengabulkan segala hajat dan doa kita di bulan suci ini.
***