SERAYUNEWS – Evakuasi delapan penambang emas yang terjebak di tambang emas rakyat di Pancurendang, Banyumas memasuki hari ke-6.
Hari ini Tim SAR gabungan kabarnya akan melakukan operasi terhadap delapan Worksite.
Hal tersebut tentu dengan harapan para penambang dapat segera mereka evakuasi.
Adapun rincian pembagian sektor kerja tim penyelamat yang akan mereka lakukan hari ini, 31 Juli 2023:
Tim penyelamat sendiri akan menghadapi medan yang cukup menantang.
Bukan tanpa alasan, sumur tambang tersebut sangat sempit. Air yang tergenang di dalamnya pun keruh.
Sehingga, Tim SAR gabungan memutuskan untuk menguras airnya terlebih dahulu.
Dengan harapan, hal ini dapat membantu upaya evakuasi delapan penambang emas illegal tersebut.
Seperti diberitakan sebelumnya, terdapat insiden delapan penambang yang terjebak di Pancurendang, Banyumas.
Delapan orang tersebut merupakan warga Kabupaten Bogor.
Nama-nama penambang yang terjebak antara lain:
Insiden bermula ketika mereka bekerja seperti biasa pada Selasa, 25 Juli 2023 sekitar pukul 20:00 WIB.
Beberapa jam kemudian, air tiba-tiba muncul di lubang tambang yang menyebabkan mereka terjebak.
Menindaklanjuti insiden tersebut, Tim SAR gabungan pun kemudian mengerahkan ratusan personel.
Mereka akan melakukan berbagai hal untuk mempersiapkan proses evakuasi, termasuk menguras lubang tambang tersebut.
Terbaru, kabarnya sudah ada penurunan muka air yang ada di lubang itu.
Meskipun demikian, hingga kini mereka masih belum bisa menemukan delapan penambang emas illegal yang terjebak di tambang emas di Banyumas.***