SERAYUNEWS – Pasangan Ganda Campuran Indonesia, Rehan Naufal Kusharjanto dan Gloria Emanuelle Widjaja, sukses menorehkan prestasi gemilang dengan meraih gelar juara di ajang Polish Open 2025.
Turnamen yang berlangsung di Hala Sportowa MOSiR-Łódź, Polandia, ini menjadi saksi kemenangan pertama mereka di tahun ini.
Pada laga final yang berlangsung sengit, Rehan/Gloria menghadapi pasangan Denmark, Kristoffer Kolding dan Mette Werge.
Pertandingan berlangsung dalam tiga gim dengan skor akhir 21-16, 14-21, dan 21-10 untuk kemenangan wakil Indonesia.
Sejak awal turnamen, Rehan/Gloria tampil impresif dengan menunjukkan performa konsisten. Mereka berhasil mengalahkan lawan-lawan tangguh di babak sebelumnya hingga akhirnya mencapai partai puncak.
Di final, mereka tampil dominan pada gim pertama, meskipun harus kehilangan gim kedua setelah lawan bangkit.
Namun, pada gim penentuan, mereka kembali menemukan ritme permainan dan memastikan kemenangan dengan skor meyakinkan.
Gelar ini menjadi pencapaian berharga bagi Rehan dan Gloria. Bagi Gloria, kemenangan ini juga menjadi penanda kebangkitannya setelah sempat mengalami pasang surut dalam kariernya.
Sedangkan bagi Rehan, keberhasilan ini semakin mengukuhkan namanya di kancah bulu tangkis internasional.
Emanuelle Widjaja semakin percaya diri menghadapi turnamen-turnamen selanjutnya setelah meraih gelar juara di International Challenge Polish Open 2025, Minggu waktu setempat.
“Pasti menambah kepercayaan diri dan untuk menambah pengalaman kami untuk ke depannya. Selain itu, untuk mengumpulkan poin sebanyak-banyaknya,” ujar Rehan dalam keterangan tertulisnya dikutip Senin (24/3/2025).
Rehan/Gloria menjadi juara di Polish Open 2025 setelah di final mengalahkan Kristoffer Kolding/Mette Werge asal Denmark di Lodz, Polandia, Minggu malam WIB, dengan skor 21-16, 14-21, 21-10.
“Pertandingan final tadi tidak mudah karena mereka bermain nothing to lose. Tapi saya dan Kak Gloria juga harus menunjukkan kualitas kami,” ujar Rehan menambahkan.
Gelar ini menjadi yang pertama bagi Rehan/Gloria sejak dipasangkan sebagai ganda campuran pada awal tahun 2025.
Meski Polish Open berstatus turnamen bulu tangkis Grade 3 level 1 dalam Sirkuit Kontinental BWF, mereka tetap mendapatkan banyak pelajaran berharga.
Dalam turnamen ini, Rehan/Gloria harus bermain dua kali dalam sehari, yang menjadi tantangan tersendiri.
“Menjaga kondisi sangat sulit, apalagi ini sudah turnamen keempat beruntun. Suplemen harus rutin dikonsumsi, istirahat cukup, dan asupan makan harus dijaga, jangan berlebihan atau kekurangan,” ujar Rehan.
Polish Open 2025 menjadi turnamen terakhir mereka di Eropa setelah sebelumnya mencatat hasil impresif yakni dengan menjadi runner-up di Super 300 German Open dan Orleans Masters, serta mencapai perempat final di Super 1000 All England 2025.
Keputusan bermain di International Challenge Polish Open 2025 juga didasarkan pada faktor peringkat. Saat itu, mereka belum memenuhi syarat untuk berlaga di Super 300 Swiss Open 2025 yang berlangsung bersamaan.
Dengan modal kemenangan ini, Rehan/Gloria optimistis menghadapi tantangan di turnamen berikutnya demi meraih prestasi yang lebih tinggi di kancah bulu tangkis dunia.
Selamat kepada Rehan Naufal Kusharjanto dan Gloria Emanuelle Widjaja atas pencapaian luar biasa ini! Semoga sukses di turnamen selanjutnya.***