SERAYUNEWS – Daerah Cilacap memiliki banyak gunung. Namun masyarakat sekitar percaya ada Gunung Gohong yang merupakan gunung gaib.
Mitos terkait Gunung Gohong di Cilacap cukup terkenal. Masyarakat lokal percaya bahwa Gunung Gohong merupakan gunung gaib.
Gunung Gohong juga disebut dengan nama Gunung Goong. Artinya yakni gundukan tanah yang tinggi dan terdapat gong.
Adanya gong di wilayah gunung tersebut sudah terjadi sejak jaman dahulu. Namun hingga sekarang masih belum ada yang tahu pasti lokasi gong tersebut.
Gunung Gohong disebut gunung gaib karena disebut-sebut gunung ini hilang karena dipinjam oleh seseorang. Gong yang ada di gunung tersebut tidak dikembalikan dan justru diletakkan di rawa yang tidak diketahui pasti lokasinya.
Gunung Gohong terletak di Desa Bojongsari, Kecamatan Kedungreja, Cilacap, Jawa Tengah. Dahulu masyarakat desa sangat kental dengan unsur kesenian dan budaya Jawa.
Hingga sekarang masih banyak masyarakat di desa ini yang masih melestarikan kesenian seperti kuda lumping, sintren dan kesenian berbau kejawen lainnya.
Menurut mitos, gong yang ada di Gunung Gohong akan muncul bila ada yang memintanya. Syaratnya setelah selesai harus dikembalikan.
Disebut pula bahwa masyarakat yang tinggal di sekitar Gunung Gohong juga masih banyak yang masih menyimpan berbagai pusaka-pusaka yang digunakan untuk kesaktian hingga kini sejak jaman dahulu.***