SERAYUNEWS- Salah satu permasalahan lingkungan yang menjadi keprihatinan berbagai pihak adalah penanganan sampah. Termasuk di dalamnya sampah plastik yang sulit terurai. Namun, tidak banyak yang merespons keprihatinan itu dengan aksi nyata.
Satu dari sedikit pihak yang peduli dan beraksi nyata menyelamatkan lingkungan itu adalah Mom’s Green. Sebuah komunitas yang terbentuk dari keprihatinan atas penanganan permasalahan sampah di lingkungan sekitar.
Sesuai namanya, Mom’s Go Green beranggotakan ibu-ibu istri pekerja PT Kilang Pertamina Internasional (KPI) RU IV Cilacap.
“Kami punya semangat dan tekad yang sama, untuk menyelamatkan lingkungan dari sampah dari rumah tangga,” kata Co Founder Mom’s Go Green Cilacap, Tiara Fatmila, Rabu (24/4/2024).
Faktanya, kata Tiara sampah di lingkungan sekitar dominasi dari rumah tangga.
“Potensi terbesar produksi sampah dari rumah kita sendiri. Maka di sini peran ibu-ibu sangat penting, sebagai tonggak dalam upaya menyelesaikan persoalan sampah,” ujarnya.
Sejak terbentuk 3 Maret 2021, Mom’s Go Green memiliki sejumlah program rutin jangka pendek dan jangka panjang. Baik itu terjadwal, maupun insidentil.
“Setiap 2 pekan ada program setor rongsok, yakni menyetorkan sampah yang bernilai ekonomis seperti plastik, kardus dan kertas. Lalu setiap bulan setor sampah untuk RDF milik Pemkab Cilacap, penghasil biodiesel bahan bakar alternatif pengganti batu bara,” terangnya.
Selanjutnya, ada program 3 bulanan berupa penyetoran minyak goreng jelantah bekerjasama dengan Jejak Jelantah. Minyak bekas akan mereka tukar dengan minyak goreng baru.
“Kami juga ada program tahunan, decluttering. Anggota menyortir dan memilah barang-barang di rumah, untuk jual atau sedekah,” imbuh Tiara.
Sedangkan program non rutin antara lain sedekah minyak jelantah dan barang layak pakai.
“Program ini bisa berkolaborasi dengan komunitas eksternal atau sesuai permintaan. Dengan program yang kami susun ini, sebagai upaya menekan dan meminimalisir produksi sampah dari rumah tangga,” tambahnya.
Hingga saat ini komunitas Mom’s Go Green Cilacap, sudah memiliki lebih dari 200 anggota dan membuka cabang di unit lain.
“Mom’s Go Green sudah ada cabang di unit lain, seperti di RU III Plaju, Sumatera Selatan, dan RU VI Balongan, Jawa Barat. Semoga semakin banyak yang tergerak untuk sama-sama menyelamatkan bumi kita yang hanya satu-satunya ini,” tutur Tiara.
Merespon peringatan Hari Bumi Sedunia setiap 22 April, Tiara mengajak semua pihak untuk memiliki kepedulian yang sama dalam upaya menyelamatkan bumi.
“Mari bersama kita perangi plastik untuk bumi yang lebih baik,” ungkap Tiara.
Terpisah, Area Manager Communication, Relations & CSR RU IV, Cecep Supriyatna menyambut baik kehadiran komunitas Mom’s Go Green.
“Komunitas Mom’s Go Green sangat positif menjadi salah satu support system perusahaan dalam menjaga serta melestarikan lingkungan,” pungkasnya.