CILACAP,SERAYUNEWS.COM-Pemindaian dan pengunggahan formulir C1 hasil pemungutan suara di setiap TPS pada Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Cilacap telah dilakukan sejak Rabu (15/2/2017) sore.
Hasil pengunggahan formulir C1 tersebut merupakan real count KPUD Cilacap yang dapat dilihat melalui laman Sistem Informasi Penghitungan Suara https://pilkada2017.kpu.go.id/hasil/t2/jawa_tengah/cilacap
Hingga pukul 12.28 WIB, perolehan suara dari TPS yang masuk sebesar 16.63 persen, dengan jumlah TPS sebanyak 535 dari 3217 TPS yang ada di Kabupaten Cilacap. Dari total perolehan suara yang masuk, pasangan cabup cawabup nomor pemilihan satu, Taufik Nurhidayat dan Faiqoh Subky, mendapat suara 27.09 persen atau dipilih oleh 41315 pemilih.
Kemudian, pasangan cagub-cawagub nomor pemilihan dua, Tatto Suwarto Pamuji – Syamsul Aulia Rahman, memperoleh 57 persen suara atau dipilih 86943 pemilih. Sedangkapn pasangan cagub-cawagub nomor pemilihan tiga, Fran Lukman-Bambang Sutanto, meraih 15.91 persen atau 24271 suara.
Ketua KPUD Cilacap Sigit Kwartianto mengatakan, hasil penghitungan suara melalui Situng diperkirakan selesai malam nanti, Kamis (16/2/2017). Meski demikan hasil real count tersebut bukan merupakan hasil resmi dari KPU DKI.
“Yang (penghitungan) manual yang akan dijadikan data resmi KPU. Jadi ini akan dilakukan penghitungan secara berjenjang,” jelasnya, Kamis (16/2)
Dikatakanya, koreksi di tingkat Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) mulai 17 Februari 2017. Setelah tahapan rekapitulasi di tingkat PPK, dilanjutkan rekapitulasi di tingkat KPU Kabupaten Cilacap, pada 23 Februari 2017.
“Hasil resmi dari KPU Kabupaten Cilacap bisa diketahui pada rapat pleno 23 Februari mendatang,” ungkapnya.(adi)