SERAYUNEWS – Pebulutangkis Indonesia, Kevin Sanjaya, telah menunjukkan partner sementara untuk berpasangan dengan dirinya.
Melalui pelatih ganda putra PBSI yaitu Herry Iman Pierngadi (Herry IP), ia memilih nama Rahmat Hidayat. Berikut SerayuNews.com berikan ulasan lengkap, profil dan prestasi Rahmat Hidayat.
Rahmat Hidayat untuk sementara berpasangan dengan Kevon, lantaran Marcus Gideon mengalami cedera. Marcus harus menepi dan menjalani operasi tumit kanan.
Baca juga: Siap Berjuang!!! Ini 23 Atlet Bulutangkis Wakil Terbaik Indonesia di Ajang Malaysia Masters 2023
Kevin memilih Rahmat Hidayat yang sebelumnya berpasangan dengan Muhammad Rayhan Nur Fadillah, karena berada di level dalam tim utama Indonesia dan memiliki faktor komunikasi yang baik.
Profil
– Nama Lengkap/Panggilan : Rahmat Hidayat/Maath
– TTL : Batam, 17 Juni 2003
– Sektor : Ganda Putra
– Tangan : Kanan
Prestasi
Tahun 2022
• Juara Bahrain International Challenge 2022 (ganda putra)
• Juara BWF Tour Super 100 Indonesia Masters 2022 (ganda putra)
• Juara Malang Indonesia International Challenge 2022 (ganda putra)
• Juara Lithuanian International Future Series 2022 (ganda putra)
Tahun 2021
• Runner up Denmark Junior 2021 (ganda putra)
Tahun 2020
• Runner up German Junior International Grand Prix 2020 (ganda putra U19)
• Juara Dutch Junior International Grand Prix 2020 (ganda putra U19)
• Runner up Italian Junior International Challenge 2020 (ganda putra U19)
Tahun 2019
• Juara Badminton Asia Junior Championships 2019 (ganda campuran U17)
• Juara Badminton Asia Junior Championships 2019 (ganda putra U17)
• Juara Kejurnas PBSI 2019 (ganda taruna putra)
• Juara Djarum Sirnas Premier Jawa Timur Open 2019 (ganda campuran taruna)
• Juara Korea Junior Open International Challenge 2019 (ganda putra U17)
• Juara DAIHATSU ASTEC Regional Junior U13,U15,U17 2019 Surabaya (ganda campuran U17)
• Juara Daihatsu Astec Regional Junior U13,U15,U17 2019 Yogyakarta (ganda putra U17)
• Juara Djarum Sirnas Premier DKI Jakarta Open 2019 (ganda remaja putra)
• Juara Jakarta Junior International Series 2019 (ganda campuran U17)
• Juara Daihatsu Astec Regional Junior U13,U15,U17 2019 Bandung (ganda putra U17)
• Juara Pembangunan Jaya Raya Junior Grand Prix 2019 (ganda campuran U17)
• Juara Djarum Sirnas Premier Jawa Tengah Open 2019 (ganda campuran remaja)
Tahun 2018
• Juara Djarum Sirnas Sulawesi Selatan Open 2018 (ganda campuran remaja)
• Juara Doubles Special Championships 2018 (ganda campuran taruna).