SERAYUNEWS – Puasa Ramadan menjadi salah satu momen yang paling dinantikan oleh seluruh umat muslim sebelum merayakan Hari Raya Idul Fitri. Sudahkah Anda tahu jadwal puasa Ramadan 2024?
Kalender Islam atau biasa disebut Kalender Hijriyah terdiri dari 12 bulan, mirip dengan kalender Masehi. Akan tetapi, perbedaan dari kedua kalender itu terkait berakhirnya penanggalan.
Penanggalan Kalender Hijriyah berakhir setelah memasuki waktu magrib. Sementara itu, Kalender Masehi berakhir pada pukul 00.00.
Lalu, kapan awal puasa Ramadan 2024 tiba?
Pemerintah menetapkan awal puasa Ramadan melalui Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama RI, bahwa 1 Ramadan 1445 Hijriah jatuh pada tanggal 12 Maret 2024 dan berakhir pada tanggal 9 April 2024.
Meski begitu, umat muslim tetap harus menunggu terlebih dahulu keputusan dari sidang isbat untuk menetapkan awal puasa tahun 2024. Pelaksanaan sidang isbat biasanya berdekatan dengan perkiraan awal puasa Ramadan.
Sementara itu, Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah telah secara resmi menyebarkan kalender tahun 2024 sehingga dapat diketahui tanggal awal puasa Ramadan tahun 2024.
Dalam kalender tersebut, Muhammadiyah menetapkan 1 Ramadan 1445 H jatuh pada hari Senin, 11 Maret 2024 dan 1 Syawal 1444 H pada hari Rabu, 10 April 2023.
Adanya perbedaan waktu penetapan antara pemerintah dan Muhammadiyah karena perbedaan metode.
Pemerintah melalui Kementerian Agama RI menggunakan metode Imkanur Rukyah 2 derajat. Sementara itu, Muhammadiyah menggunakan metode hisab wujudul hilal, yang telah lama mendasari penentuan awal bulan dalam kalender Islam Muhammadiyah.
Sebagai penutup, berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama tahun 2024, Hari Raya Idul Fitri jatuh pada tanggal 10 dan 11 April 2024.
Demikianlah informasi tentang jadwal puasa Ramadan 2024 menurut pemerintah dan Muhammadiyah. ***