Purwokerto, Serayunews.com- Dalam rangka Hari Jadi Kabupaten Banyumas, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyumas menggelar acara “Banyumas Mantu” yakni menikahkan 143 pasangan secara masal. Satu orang calon pengantin yang hendak dinikahkan bahkan ada yang berumur 94 tahun.
Menurut keterangan Panitia Banyumas Mantu, Bambang Widodo nikah masal tersebut rencananya akan menjalani sidang ibat pada hari Jumat (28/2) dengan pasangan paling muda usia 19 tahun dan paling tua berusia 94 tahun.
“Persiapan ini sudah ditanggung oleh Pemerintah Kabupaten Banyumas dalam hal ini Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat yang bekersama dengan Kementrian Agama Banyumas dan Himpunan Ahli Rias Pengantin (HARPI),” ujarnya dalam Persiapan Banyumas Mantu di Pendopo Si Panji Purwokerto, Senin (24/2).
Selain 143 pasangan yang bakal dinikahkan, dalam kegiatan tersebut juga nantinya akan melibatkan sebanyak 85 perias dari HARPI.
“Jadi besok dibagi 2 keloter, untuk keloter pertama akan di rias jam 5 di graha satria , di lanjutkan sidang isbat jam 8 dan di arak menuju Rita, untuk keloter kedua akan di rias jam 8 dan akan di sibatkan jam 10,” kata dia.
Tidak hanya diarak saja, di Rita sendiri mereka akan disajikan berbagai macam hiburan. Namun, sebelum itu mereka harus melengkapi proses administrasi. Hiburan itu tambahan jadi nanti pasti sebelum mereka menonton hiburan adalah menyelesaikan proses administrasi, proses administrasi selesai baru nanti dihibur,” ujarnya.(san)