SERAYUNEWS – Pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) 2023-2024 di Kabupaten Purbalingga berlangsung hari ini, Rabu (12/07/2023). Sampai habis masa penerimaan, tidak ada sekolah yang mengalami kekurangan peserta didik.
“Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Purbalingga mencatat, tak ada sekolah yang kekurangan peserta didik atau siswa baru,” kata Kepala Dinas Pendidikan Purbalingga, Tri Gunawan, Rabu sore.
Tri Gunawan menjelaskan, tidak ada yang kekurangan siswa karena setelah PPDB online, sekolah membuka PPDB offline.
“Dinas memang tidak melarang sekolah untuk melakukan hal tersebut. Kalau dari catatan sementara, tidak ada sekolah yang kekurangan siswa baru,” ujarnya.
Setelah pengumuman PPDB, tahapan selanjutnya adalah daftar ulang bagi calon siswa yang di terima di sekolah pilihannya. “Daftar ulang mulai besok (Kamis, red),” kata dia.
Salah satu panitia PPDB di SMPN 1 Purbalingga, Pardiyono menjelaskan, kuota siswa baru di SMPN 1 Purbalingga misalnya, sudah terpenuhi melalui PPDB online.
“Ada sembilan kelas dengan jumlah siswa 288 orang,” katanya.
Setelah tahapan ini, calon siswa sudah mengambil formulir daftar ulang, berisi data siswa untuk Dapodik.
“Ini wajib untuk calon siswa, agar semua data bisa masuk Dapodik,” ujarnya.
Dia juga memastikan, saat daftar ulang calon siswa baru tak di pungut biaya apa pun. Termasuk seragam sekolah, juga bebas untuk membeli di luar sekolah.