SERAYUNEWS-Pengurus Badan Pimpinan Cabang Himpunan Pengusaha Hotel dan Restoran (BPC PHRI) Kabupaten Purbalingga periode 2025-2030 dilantik dan dikukuhkan. Acara dilaksanakan di Objek Wisata Purbasari Pancuranmas, Senin (20/1/2025).
Pelantikan dan pengukuhan dilakukan oleh Wakil Ketua Badan Pimpinan Daerah (BPD) PHRI Jateng Ilham Muhammad Saleh. Dalam kesempatan itu dia menyampaikan selamat atas pengukuhan dan pelantikan pengurus PHRI Kabupaten Purbalingga periode 2025-2030.
“Semoga segera bisa berkolaborasi dan berinovasi dengan berbagai pihak termasuk stake holder,” ungkapnya.
Ketua PHRI Kabupaten Purbalingga Junjung SE didampingi Wakil Ketua Abdi Legowo dalam kesempatan yang sama mengatakan pihaknya siap berkolaborasi dan berinovasi. Tujuannya untuk memajukan dan mengembangkan industri perhotelan dan restoran di Kabupaten Purbalingga.
Salah satu yang akan dilaksanakan adalah melakukan peningkatan kompetensi dan pengembangan profesionalitas anggota PHRI Kabupaten Purbalingga dengan berbasis teknologi digital.
“Selain itu kami juga akan bekerja sama melaksanakan pelatihan serta promosi. Kami juga akan melakukan komunikasi dengan stake holder termasuk Pemkab Purbalingga untuk mendukung pengembangan industri perhotelan, restoran dan pariwisata,” katanya lagi.
Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekda Purbalingga Mukodam yang hadir mewakili Bupati Purbalingga dalam kesempatan itu menyampaikan terima kasih kepada jajaran PHRI Kabupaten Purbalingga. Pasalnya mereka telah membantu mendukung pembangunan pariwisata di Kabupaten Purbalingga.
“Mari bersama-sama berkolaborasi untuk melanjutkan pembangunan pariwisata di Kabupaten Purbalingga,” imbuhnya.