SERAYUNEWS-Turut memeriahkan momentum tahun Baru Imlek yang jatuh pada tanggal 29 Januari 2025, KAI Daop 5 PUrwokerto menghadirkan ikon Shio Ular sepanjang enam meter di area Drop Off Stasiun Purwokerto.
“Dari sekian ornamen tematik Tahun Baru Imlek yang dipasang, ada yang menonjol dan menarik di Stasiun Purwokerto. Ornamen itu ada di area drop zone yakni berupa ikon shio ular sepanjang 6 meter yang merupakan simbol Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili tahun ini,” ujar Manager Humas Daop 5 Purwokerto, Feni Novida Saranggih, Selasa (28/1/2025).
Feni menambahkan, selain ikon tersebut KAI Daop 5 Purwokerto juga akan menggelar serangkaian acara spesial bertajuk “Imlek at Station”. Seperti pertunjukan atraksi barongsai, pembagian kue keranjang, buah jeruk, pembagian kopi serta berbagai macam kegiatan lainnya. Ada juga hiasan ornamen tematik lainnya yang terpampang di sejumlah Stasiun wilayah Daop 5 Purowkerto.
“Ornamen tematik lainnya adanya replika gerbang rumah tradisional Tiongkok di pintu keberangkatan Skybridge Stasiun Purwokerto. Adapun bentuk ornamen tematik Tahun Baru Imlek lainnya berupa booth foto yang berada di Taman Milenial dan Pintu Barat yang dilengkapi dengan hiasan aneka hanging lampion, lampu-lampu hias, kain merah sepanjang area dalam skybridge Stasiun Purwokerto dan pernak pernik Imlek serta aksesoris lainnya. Booth foto yang sama juga hadir di Stasiun Kroya dan Kutoarjo,” kata dia.
Untuk acara barongsai bakal digelar secara umum di Stasiun Purwokerto pada hari Rabu (29/1/2025) mulai pukul 08.00 WIB. Pelanggan yang hadir juga bakal mendapatkan kue keranjang dan jeruk mandarin sebagai simbol keberuntungan dan kemakmuran.
“Melengkapi rangkaian perayaan ini, KAI juga mengadakan kompetisi photo dan video bertema ‘Perayaan Imlek di Stasiun’. Hadiah berupa voucher tiket kereta api eksekutif dan luxury menanti para pemenang. Pemenang akan diumumkan pada 10 Februari 2025 melalui media sosial @kai121. Ikuti juga Imlek Quiz yang berlangsung di Instagram Story @kai121 pada 27-29 Januari 2025. Pemenang quiz harian akan diumumkan pada 30 Januari 2025 dan berhak mendapatkan merchandise menarik,” ujarnya.
Sementara itu, selama libur Isra Mi’raj dan Tahun Baru Imlek yang dimulai dari tanggal 24 Januari hingga 28 Januari 2025, volume penumpang kereta api jarak jauh telah mencapai 63.800 penumpang naik di Daop 5 Purwokerto dan penumpang yang turun atau datang tercatat sebanyak 69.800 penumpang.