Cilacap, Serayunews.com- Apa yang dilakukan oleh Pengurus dan PKK RT 01 09 Kelurahan Tegalreja Kecamatan Cilacap Selatan patut di contoh. Pasalnya mereka memberikan kepedulian terhadap warganya yang tengah terdampak adanya pandemi Covid-19.
Mereka tidak menunggu adanya bantuan dari pihak lain, tetapi berinisiatif memberikan bantuan kepada warganya. Dengan menggunakan Kas RT setempat, pengurus menyiapkan paket sembako berupa beras 3 kg, gula 1 kg, telur 1/5 kg dan minyak goreng 1 liter.
Ketua RT 01 Kukuh Mardiyono mengatakan ada sekitar 90 paket sembako yang disiapkan bagi warga RT 01, pada Minggu (26/4). Paket sembako ini diberikan kepada seluruh warga, baik warga asli maupun warga pendatang atau kos di wilayah tersebut.
“Pemberian paket sembako ini menggunakan anggaran dana dari Kas RT, kami belikan bahan makanan ada beras, gula, telur dan minyak goreng yang dibagikan kepada warga yang terdampak Covid-19 ini,” ujarnya.
Pembagian paket sembako langsung diantar ke rumah warga yang menerima. Hal ini dilakukan untuk menghindari adanya kerumunan.
“Kami berharap bantuan ini bisa bermanfaat dan meringankan ekonomi warga,” ujarnya.
Salah satu warga Sukir menyampaikan terimakasih atas bantuan sembako yang diberikan. Karena saat ini mereka mengalami kesulitan akibat adanya pandemic covid-19.
”Saya ucapkan terima kasih kepada jajaran Pengurus RT dan PKK RT. 01, pembagian bingkisan paket sembako ini sangat membantu kami,” katanya.