SERAYUNEWS – Tren berburu koin di aplikasi Jagat semakin diminati masyarakat. Hal ini bermula dengan adanya permainan baru “Treasure Hunt” atau “Coin Hunt” di aplikasi tersebut.
Dalam permainan ini, pengguna hanya perlu mencari koin di dunia nyata lalu mengikuti clue atau petunjuk yang diberikan aplikasi.
Namun, belakangan banyak pengguna aplikasi melaporkan bahwa mereka tidak lagi bisa melihat petunjuk lokasi koin.
Menanggapi hal ini, pihak pengembang aplikasi Jagat telah memberikan penjelasan dan solusi untuk mengatasi masalah tersebut.
Jagat mengungkapkan bahwa tujuan utama permainan ini adalah mempererat hubungan pengguna antar orang-orang terdekatnya.
Oleh karena itu, agar fitur petunjuk lokasi koin kembali muncul, pengguna harus menambahkan “Hubungan Dekat” di dalam aplikasi Jagat.
“Tujuan utama permainan Coin Hunt ini adalah memperererat hubungan kamu dengan orang-orang terdekat. Tambahin dulu “Hubungan Dekat” di Jagat, baru deh kamu bisa lihat jangkauan dan petunjuk koin lagi,” demikian keterangan Jagat, dikutip SerayuNews.com pada Senin, 13 Januari 2025.
Dengan menambahkan hubungan dekat, maka pengguna aplikasi bisa kembali melihat clue dan jangkauan lokasi koin, sehingga mereka dapat lanjut ikut tren berburu “Harta Karun” ini. Lalu, bagaimana cara menambahkannya?
Berikut cara menambahkan Hubungan Dekat di aplikasi Jagat:
Jika tutorial di atas diikuti dengan benar, petunjuk lokasi koin di aplikasi Jagat akan kembali muncul. Kemudian, pengguna bisa langsung lanjut berburu koin sesuai dengan clue yang ada.
Jadi, masalah petunjuk koin yang hilang di aplikasi Jagat bisa diatasi dengan menambahkan “Hubungan Dekat”.
Cara ini tidak hanya membuat petunjuk muncul lagi, tetapi juga sesuai dengan tujuan utama aplikasi yakni mempererat hubungan dengan orang-orang terdekat.
Nah, itu dia penjelasan mengenai cara mengatasi petunjuk koin Jagat hilang menurut pihak pengembang aplikasi. Semoga bermanfaat.***