Banjarnegara, serayunews.com
Kerja bakti ini juga dilakukan bersama dengan prajurit TNI dan Komunitas Ngobrol Perkara Iman (Ngopi) yang ada di wilayah Banjarnegara. Secara bersinergi, aparat keamanan ini melakukan bersih-bersih tempat ibadah mulai dari masjid, klenteng, gereja, dan tempat ibadah lainnya.
Kapolres Banjarnegara AKBP Fahmi Arifrianto melalui Kabag Sumda Kompol Nanang Aris Widodo mengatakan, kegiatan kerja bakti di tempat ibadah ini, selain dengan membersihkan tempat ibadah, menyapu, mengepel, mencabut rumput, juga dilakukan penyemprotan cairan disinfektan.
“Kegiatannya di seputar wilayah Kota, mulai dari Masjid At Taqwa, Klenteng, GKI, GKJ dan Gereja Santo Agustinus, sedangan wilayah lain dilakukan Polsek jajaran,” katanya.
Menurutnya, mengingat masih dalam masa pandemi Covid 19, sebelum melakukan kegiatan bakti sosial, para personel yang terlibat dilakukan cek kesehatan oleh Dokkes Polres Banjarnegara.
“Pengecekan kesehatan dilakukan guna memastikan semua yang terlibat dalam kegiatan ini dalam keadaan sehat,” katanya.
Melalui momentum peringatan HUT Bhayangkara ke 75 tahun 2021 ini, dia berharap bisa memberikan manfaat bagi masyarakat.
“Kegiatan ini juga sekaligus sebagai bentuk sinergitas dalam menjaga Kamtibmas dan mencegah penyebaran covid-19,” ujarnya.