Purwokerto, serayunews.com
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol M Firman L Hakim melalui Kasat Reskrim, Kompol Berry mengatakan saat ini aparat kepolisian sudah mengantongi rekaman CCTV, di indekost tersebut. Dari rekaman tersebut pihaknya mendapati ada seorang pemuda yang tengah mendorong sepeda motor keluar dari indekost.
“Saat ini kami masih melakukan proses penyelidikan lebih lanjut,” ujar dia, Rabu (15/12).
Menurut keterangan saksi kejadian, hilangnya sepeda motor Yamaha Scorpio modifikasi nomor polisi B 6744 UDF milik Rizki Duinugraha (25), warga Tasikmalaya pertama kali diketahui oleh saksi kejadian yakni Permata Sejati (27). Helm milik Permata kebetulan hilang dan sepeda motornya sempat mengalami kerusakan pada bagian kuncinya.
“Saat itu sektiar pukul 08.00 WIB, saya mencari helm saya yang biasanya saya taruh di atas sepeda motor, tetapi hari ini tidak ada. Kemudian saya menghubungi teman saya untuk meminjam helm dan saat kembali ke tempat parkir, ternyata sepeda motor saya kontaknya rusak tidak bisa dihidupkan, dan sepeda motor modifikasi milik teman saya sudah tidak ada,” katanya.
Atas peristiwa tersebut, Permata kemudian menghubungi pemilik sepeda motor hingga akhirnya pemilik sepeda motor langsung melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Purwokerto Utara. Dari laporan tersebut, polisi langsung bergerak cepat dengan mendatangi lokasi kejadian.
Dari rekaman CCTV, terlihat seorang pria masuk ke dalam indekost dengan membuka pintu gerbang sekitar pukul 04.30 WIB, kemudian berselang dua menit, dirinya keluar mendorong sepeda motor tersebut.