SERAYUNEWS-PSSI memanggil 26 pemain untuk membela timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde tiga, Kamis (29/8/2024). Dari 26 nama itu tak ada si kembar Yacob dan Yance Sayuri.
Seperti diungkap Instagram Timnas Indonesia, di posisi kiper ada empat pemain. Mereka adalah Maarten Paes, Ernando Ari, Adi Satryo, dan Nadeo Argawinata.
Di posisi belakang ada Asnawi Mangkualam, Jay Idzes, Rizki Ridho, Wahyu Pras, Pratama Arhan, Shayne Pattinama, Justin Hubner, M Ferrari, Sandy Walsh.
Di tengah ada Calvin Verdonk, Ivar Jenner, Nathan Tjoe-a-on, Thom Haye, Ricky Kambuaya, Marselino Ferdinan.
Di depan ada Rafael Struick, Ramadhan Sananta, Hokky Caraka, Ragnar Oratmangoen, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaiman, Dimas Drajad.
Dari nama-nama itu ada dua pemain dari klub asal Jawa Tengah. Mereka adalah Adi Satryo dari PSIS Semarang dan Ramadhan Sananta dari Persis Solo.
Sebanyak 26 nama-nama tersebut dipersiapkan untuk dua laga. Pertama pada 6 September 2024 dini hari WIB melawan Arab Saudi. Laga berlangsung di Arab Saudi. Lalu pada 10 September 2024 melawan Australia di Gelora Bung Karno Jakarta.
Indonesia ada di grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde 3. Indonesia segrup dengan Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan China.
Nantinya Indonesia akan main kandang tandang dengan total 10 laga. Laga akan berlangsung dari September 2024 sampai Juni 2025. Dua tim teratas klasemen akhir akan lolos ke Piala Dunia 2026.
Sementara posisi tiga dan empat akan melanjutkan ke ronde 4. Ronde 4 ada enam tim terbagi dalam dua grup. Pemuncak klasemen akhir tiap grup akan lolos ke Piala Dunia 2026. Sementara antar runner up akan bertarung dan pemenangnya melawan tim dari zona lain untuk memperebutkan satu tempat di Piala Dunia 2026.