Purbalingga, serayunews.com
Pernyataan tersebut Bupati Tiwi sampaikan usai menerima penghargaan Universal Health Coverage (UHC) 2023. Hadir di acara itu Wakil Presiden (Wapres) RI KH Ma’ruf Amin. Acara tersebut berlangsung di Balai Soedirman, Jakarta, Selasa (14/3/2023).
Penyerahan UHC Award tahun 2023 kepada Bupati Purbalingga oleh Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian.
Dalam kesempatan itu Bupati Tiwi menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas UHC Award 2023 dari Pemerintah Pusat dan BPJS Kesehatan RI. “Ini menandakan Purbalingga telah memperoleh 90 persen lebih capaian program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) bagi masyarakat Purbalingga,” ungkapnya.
Baca juga: [insert page=’mampu-optimalkan-penyelenggaraan-jkn-bupati-purbalingga-raih-uhc-award-tahun-2023′ display=’link’ inline]
Bupati berharap pencapaian prestasi ini menjadi motivasi dan semangat bagi seluruh jajaran Pemkab Purbalingga untuk bekerja dan melayani masyarakat dengan lebih baik lagi. Sehingga, masyarakat Purbalingga dapat terlayani dengan maksimal melalu program JKN.
Dia mengatakan, sebanyak 987.949 jiwa penduduk Kabupaten Purbalingga resmi terdaftar sebagai peserta Program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dari total jumlah penduduk 1.027.521 jiwa atau sekitar 96,15 persen.
Menurutnya hal Ini menjadi wujud komitmen dan kehadiran pemerintah daerah dalam memberikan jaminan kesehatan bagi warganya. “Semoga ketercapaian UHC ini bisa masyarakat Kabupaten Purbalingga rasakan langsung,” kata bupati.
Bupati Tiwi menambahkan, untuk mewujudkan pilar Indonesia sehat Pemkab Purbalingga akan terus mendorong dan mensupport peningkatan mutu kualitas fasilitas kesehatan.
Baca juga: [insert page=’sukses-lakukan-pencegahan-korupsi-nilai-mcp-kabupaten-purbalingga-sangat-memuaskan’ display=’link’ inline]
“Dari sisi jaminan kesehatan kami ingin warga masyarakat Kabupaten Purbalingga bisa memperoleh layanan akses kesehatan secara mudah dan murah,” ungkapnya.
UHC merupakan cakupan kepesertaan Program JKN yang pengelolaannya oleh BPJS Kesehatan untuk memastikan minimal 95% dari total jumlah penduduk telah mendapatkan akses finansial terhadap pelayanan kesehatan dengan mendaftarkan dirinya atau didaftarkan menjadi peserta JKN.
“Untuk capaian per Desember ini di Jateng sudah 87,67 persen dan baru ada 11 Pemerintah Kabupaten/ Kota yang meraih UHC masing-masing Kabupaten Purbalingga, Banjarnegara, Klaten, Rembang, Kudus, Brebes, Kota Magelang, Surakarta, Salatiga, Semarang, dan Tegal.” ujar bupati.
Dengan menyandang gelar UHC memastikan setiap orang di Kabupaten Purbalingga memiliki akses untuk mendapatkan pelayanan kesehatan yang komprehensif dan bermutu tanpa hambatan finansial.
Sementara, Wapres Ma’ruf Amin mengucapkan selamat kepada 22 provinsi dan 334 kabupaten/kota. Sebab, berhasil mewujudkan UHC dengan cakupan program JKN minimal 90 persen. Wapres berpesan kepada Kepala Daerah untuk meningkatkan cakupan kepesertaan maupun kualitas pelayanan kesehatan.
“Sekaligus memastikan masyarakat untuk menjadi peserta aktif dalam program JKN,” ungkapnya.