SERAYUNEWS – Badan Pusat Statistik (BPS) akan melakukan penataan Basis Data Calon Mitra Statistik BPS Tahun 2025.
Nama-Nama yang tercakup dalam basis data tersebut berpeluang bakal menjadi petugas di kegiatan statistik BPS pada tahun 2025.
Untuk itu, BPS Kabupaten Banyumas secara resmi membuka kesempatan bagi Anda yang memenuhi syarat untuk mendaftar di kegiatan Rekrutmen Calon Mitra Statistik BPS Tahun 2025 Badan Pusat Statistik Kabupaten Banyumas.
Hal itu tertuang dalam Pengumuman Nomor B-841/33020/KP.200/2024 Tentang
Rekrutmen Calon Mitra Statistik BPS Tahun 2025 Badan Pusat Statistik Kabupaten Banyumas.
Selanjutnya, rekrutmen calon Mitra Statistik BPS Tahun 2025 BPS Banyumas memiliki beberapa persyaratan, yakni:
1. Bukan Aparatur Sipil Negara (ASN, PPPK, Perangkat Desa);
2. Tidak sedang terikat kontrak dengan Kementerian/Lembaga/Dinas/Instansi
Pemerintah lain yang dalam pembiayaan APBN/APBD secara rutin di tahun 2025;
3. Sehat jasmani dan rohani;
4. Disiplin dan berkomitmen;
5. Bersedia bekerja terikat kontrak;
6. Bersedia mengikuti pelatihan (jika ada);
7. Mampu berbahasa Indonesia dengan baik serta membaca dan menulis huruf latin;
8. Mampu berkomunikasi dengan baik;
9. Utamanya berpendidikan minimal tamat SMA/sederajat;
10. Utamanya berdomisili di wilayah pendaftaran;
11. Utamanya berumur 18 s.d. 50 tahun pada saat pendaftaran;
12. Diutamakan memiliki, menguasai, dan dapat menggunakan smartphone dengan
spesifikasi berikut.
(i) Sistem operasi Android minimal versi 5.0
(ii) GPS internal yang berfungsi dengan baik
(iii) Kapasitas internal storage yang tersedia minimal 2 GB
(iv) Kapasitas RAM minimal 3 GB
(v) Kamera minimal 8 MP dan berfungsi dengan baik
(vi) Dapat terhubung ke jaringan internet
13. Mampu membaca peta, baik peta sketsa (peta analog) maupun peta digital (contoh:
Google Maps);
14. Diutamakan mampu mengoperasikan komputer/gadget/tablet;
15. Diutamakan memiliki dan mampu mengendarai kendaraan bermotor;
16. Utamanya berpengalaman dengan kegiatan sensus/survei di BPS; dan
17. Mampu bekerja sama dan berkoordinasi dengan anggota tim, pegawai BPS, Apatur
Desa/Kelurahan, Ketua/Pengurus RT/RW, dan aparat lainnya.
Sebagai informasi, BPS Banyumas sudah berlangsung sejak tanggal 15 hingga 20 Oktober 2024. Lalu, seluruh rangkaian proses berlangsung melalui aplikasi SOBAT BPS.
Adapun, mitra statistik berperan penting dalam pelaksanaan survei, sensus, dan pengolahan data statistik, yang akan menjadi bagian dari anggaran Tahun 2025.
Nantinya, mereka akan membantu mengumpulkan data yang akurat untuk berbagai survei BPS di tingkat daerah, seerti sensus penduduk, sampai dengan survei sosial-ekonomi lain.
Jadi, bagi yang memenuhi persyaratan di atas, segera daftarkan karena hari Minggu (20/10/2024) besok merupakan batas akhir pendaftaran. Jangan sampai ketinggalan kesempatan emas ini!
***