SERAYUNEWS – Baru-baru ini, jagat media sosial diramaikan dengan postingan yang mengklaim bahwa rekrutmen pegawai Koperasi Desa Merah Putih (Kopdes) 2025 telah resmi dibuka.
Dalam unggahan tersebut, dinarasikan bahwa lowongan kerja ini terbuka untuk umum, penempatan kerja bisa dipilih sesuai keinginan, dan kualifikasi pelamar minimal lulusan SMA atau SMK dengan usia minimal 20 tahun.
Dan yang paling menyita perhatian adalah klaim mengenai gaji yang ditawarkan, yakni mulai dari 5 juta hingga 8 juta rupiah per bulan.
Namun, benarkah informasi tersebut valid? Mari kita telusuri faktanya berdasarkan sumber resmi.
Dalam unggahan tersebut, seolah-olah rekrutmen ini resmi dan sudah dibuka secara nasional.
Dinarasikan bahwa pelamar bisa memilih lokasi kerja sendiri, tanpa proses seleksi ketat, dan akan langsung menerima gaji tinggi setelah diterima.
Klaim semacam ini memang terdengar menarik, terutama bagi para pencari kerja yang tengah berharap pada peluang kerja dengan syarat mudah dan iming-iming penghasilan besar.
Namun, banyak pengguna Internet mulai curiga karena unggahan tersebut tidak mencantumkan sumber resmi, melainkan hanya meminta calon pelamar mengklik tautan mencurigakan.
Menanggapi keresahan publik ini, Kementerian Koperasi Republik Indonesia akhirnya buka suara.
Melalui akun media sosial resminya @kemenkop, pihaknya dengan tegas menyatakan bahwa informasi tersebut tidak benar alias hoaks.
“Kami tegaskan bahwa informasi tersebut TIDAK BENAR,” tulis pihak Kemenkop dalam unggahannya.
Mereka juga mengimbau kepada masyarakat untuk tidak mudah percaya pada informasi yang tidak jelas sumbernya, tak terkecuali jika ada ajakan untuk mengklik tautan yang mencurigakan.
Segala bentuk pengumuman resmi terkait Kementerian Koperasi hanya akan diumumkan melalui dua saluran resmi, yaitu:
Dengan demikian, informasi apapun yang beredar di luar dua kanal resmi tersebut sebaiknya tidak langsung dipercaya, apalagi jika berpotensi menyesatkan dan merugikan.
Berdasarkan klarifikasi dari Kementerian Koperasi, dapat dipastikan bahwa informasi mengenai rekrutmen pegawai Koperasi Desa Merah Putih 2025 dengan gaji 8 juta dan syarat minimal SMA adalah tidak benar.
Postingan tersebut hanyalah hoaks yang kemungkinan besar bertujuan untuk menjebak pengguna internet agar mengklik tautan berbahaya.
Masyarakat diimbau untuk selalu mengecek informasi ke kanal resmi pemerintah, baik melalui situs maupun akun media sosial resminya.
Juga, disarankan agar jangan pernah memberikan data pribadi melalui tautan yang tidak jelas sumbernya.
Dan jika Anda memang sedang mencari pekerjaan di bidang koperasi atau instansi lainnya, pastikan untuk hanya mengikuti informasi dari sumber resmi agar tidak menjadi korban penipuan.***