SERAYUNEWS – Akibat rem blong, truk paket milik jasa ekpedisi JNT menabrak bengkel motor di Jalan Raya Masuk Desa Tlahab Lor, Kecamatan Karangreja Kabupaten Purbalingga, Sabtu (13/05/2023).
Kasat Lantas Polres Purbalingga, AKP Mia Novrila Safitri melalui Kanit Gakkum, Iptu Arif T menyampaikan, peristiwa rem blong itu terjadi sekitar pukul 10.00 wib. Truk bermuatan paketan JNT itu, berangkat dari Tangerang dengan tujuan ke Jogjakarta.
“Tdak ada korban jiwa dari kejadian ini, sopir bersama kernet selamat,” katanya.
Diketahui, sopir berinisial CH (32), alamat Pesing Koneng, Kedoya Utara Jakarta Barat. Sedangkan kernet berinisial HK (40), warga Desa Sukasirna Kecamatan Sukalayu Kabupaten Cianjur.
Kronologi kejadian, berawal saat truk dengan nopol B-9880-CXT itu melaju dari arah utara ke selatan dengan kecepatan tinggi. Saat itu, truk masih masuk persneling 3.
Sesampainya di TKP dengan kondisi jalan tikungan ke kanan dan turunan, secara tiba-tiba rem tidak berfungsi.
Kemudian truk lepas kendali dan oleng ke kanan, menabrak bengkel motor dan pagar rumah serta Kendaraan bermotor yang sedang terparkir.
“Menimbulkan kerusakan sedikit, truk terguling posisi melintang,” ujarnya.