SERAYUNEWS– Pantai Selatan Kabupaten Cilacap, kembali menelan korban. Kali ini, seorang wisatawan yang masih remaja asal Rawalo Kabupaten Banyumas, terseret ombak. Remaja itu hilang tergulung ombak Pantai Sidayu Kecamatan Binangun, Cilacap, Minggu (4/2/2024).
Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Basarnas Cilacap, Adah Sudarsa menyampaikan, setelah mendapat informasi tersebut, sejumlah personel terjun ke lokasi untuk menggelar oparasi SAR.
“Satu tim rescue berangkat menuju lokasi kejadian di Pantai Sidayu, untuk melakukan pencarian. Tim membawa peralatan SAR di air, beserta perlengkapan medis dan drone thermal UAV,” ujar Adah dalam keterangannya.
Adah menyampaikan, korban dalam pencarian adalah S (13) seorang remaja laki-laki, warga Desa Pesawahan Kecamatan Rawalo Banyumas.
Kejadian bermula, sekumpulan remaja sedang bermain air di Pantai Sidayu pada Minggu sore. Nahas ombak besar menyeret korban hingga hilang tenggelam terbawa arus.
“Rekannya yang lain melaporkan kejadian tersebut, warga sekitar meneruskan ke aparat pemerintah setempat,” ujarnya.
Pencarian melibatkan Tim SAR gabungan Basarnas Cilacap, TNI, Polri, sejumlah relawan, nelayan dan masyarakat setempat. Namun hingga kini, pencarian korban belum membuahkan hasil.
Pantai Selatan Kabupaten Cilacap kerap menelan korban jiwa. Bahkan ombak di sepanjang pantai ini, terkenal besar karena menghadap langsung ke Samudera Hindia.
Untuk itu, warga atau wisatawan yang berkunjung ke Pantai Cilacap perlu waspada jika bermain di air.