Kebakaran terjadi di Dusun II RT 3 RW 4 Desa Pageraji, Kecamatan Cilongok, Kabupaten Banyumas, Senin (30/5/2022) malam. Sebuah rumah milik seorang pengusaha gula ludes terbakar. Diduga kebakaran bersumber dari api yang keluar dari tungku hingga menyambar kayu bakar yang berada di atasnya. Beruntung, dari kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa.
Purwokerto, serayunews.com
Menurut keterangan Sudrajat (37), pemilik rumah menjelaskan, bahwa kebakaran rumahnya terjadi sekitar pukul 20.00 WIB. Saat itu rumah yang biasa digunakan untuk memasak gula kelapa dalam keadan kosong, karena memang sudah selesai produksi sekitar pukul 16.00 WIB.
“Saya tahunya saat warga berteriak ada kebakaran,” ujar dia.
Setelah itu, dirinya mencoba memeriksa keadaan, ternyata rumah tempat produksi gula kelapa miliknya terbakar. Dimana Ia menduga api berasal dari api tungku pembuat gula kelapa. Dia menduga api menyabar kayu kering yang bertumpuk diatas tungku.
“Ini baru pertama kalinya. Kebetulan karyawan juga sudah pada pulang, biasanya jam empat sudah selesai dan tinggal sisa-sisa bara api saja. Kemungkinan karena angin sehingga menimbulkan api,” kata dia.
Sementara itu menurut saksi kejadian, Yahya (49), yang merupakan tetangga korban, saat itu dirinya berada di luar rumah. Dia melihat ada korbaran api dari rumah tersebut.
“Saya langsung berteriak kebakaran,” kata dia.
Atas peristiwa tersebut, warga kemudian berusaha memadamkan api dengan peralatan seadanya, serta menghubungi pemadam kebakaran. Setelah kendaraan pemadam kebakaran datang, api pun berhasil dipadamkan beberapa menit kemudian.(san)