SERAYUNEWS – Polsek Kebasen, berhasil mengamankan sejumlah siswa yang bolos sekolah. Mereka kedapatan sedang asyik nongkrong di kawasan Bendung Gerak Serayu, Kecamatan Kebasen, Kabupaten Banyumas pada jam sekolah, Jumat (11/8/2023).
Kapolresta Banyumas, Kombes Pol Edy Suranta Sitepu melalui Kapolsek Kebasen, AKP Hartoko menjelaskan, sebelum melakukan razia, Polsek Kebasen kerap mendapati informasi dari masyarakat. Banyak anak sekolah yang sering nongkrong, di warung overpas Bendung Gerak Serayu.
“Mendapati laporan tersebut, kami langsung tindaklanjuti dengan mendatangi warung tempat para pelajar itu nongkrong,” kata dia.
Setelah kepergok bolos, siswa yang duduk di bangku SMA tersebut di gelandang ke Mapolsek Kebasen. Mereka akan di data dan mendapat pembinaan dari petugas.
“Kami menghubungi orangtua dan pihak sekolah, untuk hadir serta menjemput siswanya. Mereka juga membuat surat pernyataan, di depan gurunya untuk tidak bolos lagi,” ujarnya.
Razia tersebut di lakukan, sebagai langkah untuk menjaga generasi penerus bangsa. Kapolsek Kebasen mengungkapkan, bakal terus melakukan patroli serupa sehingga kenakalan remaja dan kejahatan jalanan bisa di cegah.
“Kepada orangtua, guru sekolah, untuk selalu bersinergi dengan pihak kepolisian. Sehingga, kenakalan remaja bisa di cegah,” kata dia.