SERAYUNEWS- Pemimpin Tertinggi Gereja Katolik sedunia Paus Fransiskus telah tiba di Indonesia hari ini pukul 11.25 WIB.
Indonesia menjadi negara pertama dalam rangkaian kunjungan Paus Fransiskus ke kawasan Asia Pasifik, yaitu pada 3 sampai 6 September 2024.
Paus Fransiskus dijadwalkan melakukan perjalanan apostolik ke Indonesia, Papua Nugini, Timor Leste dan Singapura pada 2-13 September 2024.
Entah sengaja atau tidak, di saat ramainya isu jet pribadi, Paus justru datang menggunakan pesawat komersial Alitalia.
Kemudian, Paus juga akan menaiki mobil biasa dan bukan mobil mewah maupun mobil anti peluru selama berada di Indonesia.
Paus menggunakan mobil Toyota Kijang Innova Zenix. Sejak awal memang Paus menolak kendaraan mewah dalam kunjungan ke Indonesia. Paus memilih menggunakan kendaraan yang kerap rakyat Indonesia gunakan.
Ketika memimpin misa di GBK, Jonan menyatakan Paus Fransiskus bakal memakai mobil produksi Pindad. Rencananya, 80 ribu lebih umat Katolik akan menghadiri misa di GBK.
Salain itu, Paus juga menolak tinggal di hotel berbintang dan memilih beristirahat di kedutaan besar Vatikan.
Paus akan berada di tanah air selama 3-6 September. Ia dijadwalkan berkunjung ke sejumlah tempat antara lain Istana Merdeka, Grha Pemuda, Masjid Istiqlal, kantor Konferensi Waligereja Indonesia (KWI), hingga Gelora Bung Karno (GBK).
Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan ia akan membahas banyak isu global bersama Paus Fransiskus dalam pertemuan di Istana Merdeka. Salah satu topik utama yakni isu perdamaian dunia khususnya terkait situasi di Gaza dan Ukraina.
Selamat datang Paus, terima kasih telah memberi kami contoh hidup sederhana. ***(Kalingga Zaman)