SERAYUNEWS – Timnas Indonesia akan bertanding melawan Filipina. Ini merupakan laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 yang akan digelar pada Selasa, 11 Juni 2024 mulai pukul 19.30 WIB.
Adapun ini adalah pertandingan yang tak hanya penting bagi nasib Timnas, tapi juga kesejahteraan para pemainnya. Sebab, PSSI tak lama ini menjanjikan ada bonus bagi mereka.
Akan tetapi, ada sejumlah persyaratannya seperti lolos ke putaran ketiga kualifikasi. Hal ini diungkap oleh Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Sumardji.
Ia pun menuturkan bahwa pihaknya sudah menyiapkan bonusnya. Meski begitu, tak disebutkan secara rinci berapa jumlah bonus yang akan diterima Timnas.
“Soal bonus sudah diatur, round kedua lolos ke round ketiga sudah ada bonusnya demikian pula selanjutnya,” ujarnya
Pertarungan antara Indonesia dan Filipina telah menjadi sorotan masyarakat. Ini merupakan laga penting untuk memastikan langkah Timnas menuju putaran selanjutnya dalam turnamen ini.
Meskipun ada beberapa skenario yang bisa membuat Indonesia lolos, kemenangan melawan Filipina adalah skenario terbaik yang bisa mengantarkan Indonesia ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Saat ini, Timnas berada di posisi runner-up klasemen grup dengan tujuh poin, sementara Filipina berada di posisi paling bawah dengan hanya berhasil mendapatkan satu poin saja.
Meskipun Filipina begitu, mereka tidak boleh dianggap remeh. Pelatih Timnas, Shin Tae-yong (STY) pun mengingatkan para pemainnya untuk tetap waspada.
STY menegaskan bahwa meski Filipina dipastikan gagal lolos, mereka akan tetap berjuang keras melawan Indonesia.
“Seperti yang kita tahu, tidak ada tempat lagi untuk kita mundur, tidak boleh juga kita mundur dari sini,” katanya, tak lama ini.
Sehingga, Rafael Struick dan kawan-kawan harus bekerja ekstra maksimal demi memberikan kemenangan kepada para fans sepak bola tanah air.
Persiapan serta strategi yang matang sangat dibutuhkan STY agar Timnas mampu tampil optimal di lapangan.
Selain itu, kini diketahui bahwa akan ada motivasi tambahan berupa bonus dari PSSI juga diharapkan dapat meningkatkan semangat juang para pemain.***