Timnas Indonesia U-17 Raih Dua Kemenangan Meyakinkan, Ketum PSSI Ingatkan Perjuangan Belum Selesai!

SERAYUNEWS – Timnas U-17 Indonesia semakin mendekati pencapaian misi besar mereka di ajang Piala Asia U-17 2025 yang tengah berlangsung di Arab Saudi.
Kemenangan meyakinkan 4-1 atas Yaman U-17 dalam laga kedua Grup C yang digelar di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal Sports City, Senin (7/4/2025), membawa skuad Garuda Muda selangkah lebih dekat menuju Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.
Hasil tersebut menjadi kemenangan kedua secara beruntun bagi anak-anak asuh Nova Arianto. Sebelumnya, Timnas U-17 juga sukses menumbangkan Korea Selatan U-17 di laga pembuka.
Dengan mengantongi enam poin dari dua pertandingan, Indonesia kini memuncaki klasemen sementara Grup C.
Ketum PSSI Apresiasi dan Ingatkan Fokus
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut baik capaian tersebut, namun tetap memberikan pengingat bahwa perjuangan belum usai.
“Saya ucapkan selamat. Kemenangan atas Yaman memastikan Timnas Indonesia U-17 melaju ke perempat final dan sekaligus mengamankan tiket ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar,” ujar Erick Thohir dalam keterangannya dikutip serayunews.com, Selasa (8/4/2025).
Namun, lanjut Erick, perjuangan belum selesai. Para pemain serta tim pelatih harus tetap fokus dan menjaga konsistensi untuk meraih prestasi terbaik di Piala Asia U-17 kali ini.
Jalannya Pertandingan: Garuda Muda Tampil Percaya Diri
Sejak peluit awal dibunyikan, Indonesia tampil dominan. Dua gol di babak pertama dilesakkan oleh Muhamad Zahaby Gholy di menit ke-15 dan Fadly Alberto pada menit ke-26.
Yaman sempat memperkecil ketertinggalan lewat penalti Mohammed Al Garash di menit ke-48. Namun semangat Garuda Muda tidak surut.
Dua gol tambahan dicetak oleh Evandra Floresta di menit ke-87 dan 89, yang masing-masing memanfaatkan assist dari Josh Holong Junior. Skor akhir 4-1 menjadi milik Indonesia.
Erick Thohir: Jaga Fisik dan Mental
Erick Thohir juga menegaskan pentingnya menjaga kondisi fisik dan mental karena tantangan ke depan akan semakin berat. Turnamen masih menyisakan beberapa pertandingan dan lawan-lawan tangguh.
“Kita punya sejarah di level kelompok umur Asia. Indonesia pernah mencapai semifinal Piala Asia U-16 tahun 1990 dan perempat final U-17 pada 2018. Kini saatnya kita kembali menorehkan sejarah,”
tegas Erick.
Di akhir pernyataannya, Erick mengucapkan terima kasih atas kerja keras dan dukungan dari berbagai pihak.
“Terima kasih kepada coach Nova, para pemain, ofisial, orang tua, suporter, PSSI daerah, dan tentunya pemerintah di bawah pimpinan Presiden Prabowo Subianto atas dukungan luar biasa yang diberikan.”
Garuda Muda Siap Ukir Sejarah Baru
Dengan semangat tinggi dan kerja kolektif yang solid, Timnas U-17 Indonesia kini tak hanya memburu gelar juara, tetapi juga siap menorehkan tinta emas dalam sejarah sepak bola Indonesia di kancah internasional.
Di penghujung babak grup, Timnas Indonesia U-17 dijadwalkan menghadapi Afghanistan pada laga terakhir Grup C Piala Asia U-17 2025, Jumat, 11 April 2025, pukul 00.15 WIB di Stadion Prince Abdullah Al-Faisal, Jeddah, Arab Saudi.
Laga ini sejatinya sudah tidak menentukan nasib kedua tim. Timnas Indonesia U-17 telah memastikan diri lolos ke perempat final dan mengantongi tiket ke Piala Dunia U-17 2025 di Qatar.***