SERAYUNEWS – Rekrutmen Bersama BUMN 2025 resmi dibuka, dan kini banyak orang berbondong-bondong mendaftar seleksi ini.
Adapun periode pendaftaran seleksi ini yaitu mulai 7 hingga 16 Maret 2025. Sementara itu, periode melamar tanggal 10 sampai 16 Maret 2025.
Pendaftaran juga dibuka online lewat situs resmi rekrutmenbersama2025.fhcibumn.id
Nah, bagi siapapun yang hendak daftar, ada baiknya memahami beberapa tips berikut supaya peluang lolosnya tinggi.
Perlu diingat bahwa soal ujian dalam seleksi BUMN selalu mengalami perubahan.
Oleh karena itu sebaiknya jangan hanya menghafal soal, tetapi pahami konsep dan pola pikir yang digunakan dalam menjawabnya.
Solusinya yakni cobalah pahami konsep-konspn dari Tes Kompetensi Dasar (TKD), Tes AKHLAK, Wawasan Kebangsaan, Tes Bahasa Inggris, dan Tes Learning Agility.
Tips selanjutnya yaitu jangan sampai gagal hanya karena telat daftar.
Sehingga, sebaiknya segera daftar begitu pendaftaran dibuka.
Tak hanya lebih tenang, tetapi pelamar bisa punya banyak waktu untuk menyiapkan berkas jika mendaftarnya lebih awal.
Setiap tahunnya, selalu ada oknum yang menawarkan jasa joki atau jalur instan agar bisa lolos seleksi BUMN.
Namun, perlu diingat bahwa sistem seleksi ini tidak memungkinkan adanya jalan pintas untuk diterima selain melalui usaha sendiri.
Apalagi bila ketahuan menggunakan jasa joki, pelamar bisa langsung didiskualifikasi dan bahkan kemungkinan kena kasus hukum.
Waktu yang diberikan dalam tes seleksi sangat terbatas, sehingga pelamar harus mampu menjawab soal dengan cepat dan akurat.
Supaya bisa seperti itu, cobalah kuasai teknik menjawab cepat, misal metode eliminasi untuk soal pilihan ganda.
Selain itu, fokuslah pada pertanyaan yang lebih mudah terlebih dahulu, lalu balik lagi ke soal yang lebih sulit jika masih ada waktu tersisa.
Mengikuti tryout bisa menjadi cara efektif untuk memahami pola soal dan melatih strategi mengerjakan tes dengan baik.
Pasalnya, hal ini bisa memberikan gambaran mengenai tingkat kesulitan soal yang akan dihadapi.
Saat ini, banyak platform yang menyediakan tryout secara daring, baik yang gratis maupun berbayar. Jadi, silahkan pilih sesuai kebutuhan.
Meskipun soal tahun sebelumnya tidak akan muncul secara persis, memiliki buku kumpulan soal bisa menjadi alat bantu yang berguna dalam mempersiapkan diri.
Sebaiknya, pilih buku yang mencakup Tes Kompetensi Dasar, AKHLAK, Wawasan Kebangsaan, Bahasa Inggris, dan Learning Agility.
Tak hanya itu, cobalah cari buku yang memiliki pembahasan soal secara lengkap, bukan hanya kumpulan soal tanpa jawaban.
Tips terakhir yaitu tetap waspada akan adanya tindak penipuan yang mengatasnamakan Rekrutmen Bersama BUMN.
Pasalnya, biasanya, penipu menawarkan bantuan dengan meminta sejumlah uang atau mengirimkan info-info bodong.
Jadi, supaya terhindar dari tindak kejahatan tersebut, sebaiknya pelamar memastikan bahwa hanya mengakses situs resmi untuk mendaftarnya.
Nah, itu tadi beberapa tips lolos seleksi Rekrutmen Bersama BUMN 2025 yang perlu diperhatikan calon pesertanya. Semoga bermanfaat.***