
SERAYUNEWS-Jelang akhir pekan, Pemerintah Kabupaten Cilacap menggelar kegiatan Kebersihan, Keindahan, dan Ketertiban (K3) terpadu di kawasan Kota Lama Cilacap. Langkah ini dilakukan untuk memberikan kenyamanan bagi pengunjung, khususnya di kawasan heritage Titik Nol Kilometer yang ramai dikunjungi warga saat akhir pekan.
Kegiatan K3 terpadu dilaksanakan pada Jumat (9/1/2026) dengan melibatkan lintas instansi, yakni Satpol PP Kabupaten Cilacap, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR), serta Damkar. Penataan difokuskan di sepanjang Jalan Ahmad Yani hingga Jalan Jenderal Sudirman, termasuk area Titik Nol Cilacap yang kini menjadi ikon baru kota.
Sebelum turun ke lapangan, seluruh personel mengikuti apel bersama di halaman Kompleks Kabupaten Cilacap. Apel dipimpin Kepala Satpol PP Kabupaten Cilacap Rochman, didampingi Kepala DLH Kabupaten Cilacap Achmad Nurlaeli serta Kepala Bidang Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Satpol PP Cilacap Gatot Arief Widodo.
Dalam pelaksanaannya, DLH bersama Dinas PUPR melakukan pembersihan sampah serta merapikan area pedestrian. Sementara itu, petugas Damkar melakukan penyemprotan air untuk membersihkan debu yang menempel di jalur pejalan kaki, terutama di sekitar Titik Nol Kilometer yang kerap menjadi titik kumpul masyarakat saat hari libur.
Selain pembersihan, petugas Satpol PP juga menertibkan spanduk dan poster yang terpasang tidak sesuai ketentuan. Penertiban ini dilakukan untuk menjaga keindahan dan kerapian kawasan kota lama agar tetap nyaman bagi pengunjung.
Kepala Satpol PP Kabupaten Cilacap Rochman mengatakan, kegiatan K3 terpadu merupakan tindak lanjut arahan Sekretaris Daerah Kabupaten Cilacap dan akan dilakukan secara rutin, terutama di kawasan yang memiliki intensitas kunjungan tinggi.
“Kami ingin memastikan kawasan publik, khususnya Kota Lama dan Titik Nol Cilacap, tetap bersih, tertib, dan nyaman, terutama menjelang akhir pekan saat pengunjung meningkat,” kata Rochman.
Menurutnya, kegiatan serupa tidak hanya akan difokuskan di wilayah perkotaan. Ke depan, K3 terpadu juga akan dilaksanakan di seluruh wilayah Kabupaten Cilacap dengan melibatkan pemerintah kecamatan dan desa sesuai kewenangannya.
Melalui kegiatan ini, Pemkab Cilacap berharap masyarakat ikut berperan aktif menjaga kebersihan dan ketertiban lingkungan. Dengan kolaborasi antara pemerintah dan warga, kawasan Kota Lama Cilacap diharapkan dapat terus menjadi ruang publik yang aman, nyaman, dan representatif.