SERAYUNEWS-Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang dilaksanakan di Obyek Wisata Goa Lawa (Golaga) Desa Siwarak Kecamatan Karangreja, Purbalingga, Sabtu (28/10/2023) menandai pembukaan Amazing Golaga Festival (AGF) tahun 2023. Upacara diikuti ratusan peserta yang merupakan perwakilan organisasi pelajar dan kepemudaan.
Hadir sebagai inspektur upacara Plt Asisten Ekonomi dan Pembangunan Sekda Purbalingga Mukodam. Dia mengatakan upara peringatan Sumpah Pemuda ke 95 dilaksanakan mengawali rangkaian acara di AGF tahun 2023. “Upacara merupakan bagian dari Youth Fun Camp yang diikuti perwakilan organisasi pelajar dan kepemudaan,” ungkapnya.
Disampaikan AGF tahun 2023 dilaksanakan bersamaan dengan peringatan Sumpah Pemuda. Oleh karena itu sejumlah acara yang dihelat mengambil tema terkait kepemudaan. Termasuk acara talkshow kepemudaan yang akan digelar Sabtu (28/10/2023) malam di kawasan Golaga.
Masih dalam rangkaian AGF tahun 2023, pada Minggu (29/10/2023) akan dilaksanakan acara penanaman pohon, aksi bersih lingkungan serta fashion show in the cave. Acara tersebut juga melibatkan kalangan generasi muda. “Untuk memeriahkan acara juga diselenggarakan panggung hiburan musik berupa festival band pelajar serta penampilan grup band Kotak dan Naff pada hari yang sama,” lanjutnya.
Sementara itu Sementara itu Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi (Tiwi) menjadi inspektur upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang dilaksanakan di Alun-alun Purbalingga, Sabtu (28/10/203). Dia menyampaikan peranan pemuda terhadap pembangunan bangsa dan negara ini luar biasa. Bahkan kemerdekaan Negara Republik Indonesia bisa diproklamirkan salah satunya juga karena peranan pemuda. “Oleh karenanya, di saat kemerdekaan sudah kita rasakan, tentunya peranan pemuda ini masih sangat dibutuhkan,” tegasnya.