Banjarnegara, Serayunews.com
Pergerakan tanah di Dusun Plipiran RT 1 RW 2 dan Dusun Tamansari Desa Pingit Lor, Kecamatan Pandanarum, masih terus terjadi.
Dari informasi yang berhasil dihimpun, rekahan yang terjadi pada, Minggu (23/1/2022) sekitar pukul 15.00 WIB, awalnya hanya 15 meter. Kejadian bermula saat hujan lebat hingga membuat talud sepanjang 10 meter dengan tinggi 10 meter menjadi ambas.
“Kondisinya saat ini semakin lebar dan panjang. Longsoran tebing juga menghantam bagian dapur rumah milik Tarmin yang ada di Dusun Plipiran,” kata Humas PMI Banjarnegara, Alwan Rifai
Menurutnya, tidak ada korban jiwa akibat kejadian ini. Tetapi satu rumah dan jalan desa, amblas akibat pergerakan tanah ini.
Dia meminta masyarakat untuk tetap waspada, mengingat intensitas hujan saat ini di wilayah Banjarnegara masih cukup tinggi.
“Imbauan juga kami sampaikan untuk pengguna jalan, sebab kondisi tanah saat ini masih terus bergerak,” ujarnya.
Untuk mengingatkan pengguna jalan, masyarakat memasang rambu-rambu peningkatan kewaspadaan bagi pengguna jalan yang akan melintas di ruas tersebut.