SERAYUNEWS – Purwokerto kini memiliki ikon baru, yaitu Arasta Alpha, caffe terbesar yang selalu ramai pengunjung.
Tempat ini menjadi favorit warga, terutama anak muda, karena menawarkan pengalaman unik dan berbagai daya tarik yang membuatnya begitu istimewa.
Arasta Alpha memiliki bangunan megah dengan tiga lantai yang dirancang untuk memberikan kenyamanan maksimal bagi para pengunjung.
Setiap lantai memiliki area luas dan nyaman, cocok untuk nongkrong santai atau mengerjakan tugas.
Caffe ini menyediakan area smoking dan non-smoking yang terpisah. Area non-smoking dilengkapi dengan AC, sementara smoking area berada di luar ruangan dengan suasana sejuk.
Selain itu, kebersihan toilet yang terjaga dan fasilitas yang lengkap semakin menambah kenyamanan saat berkunjung.
Salah satu daya tarik utama Arasta Alpha adalah pelayanan yang ramah dan profesional. Pengunjung merasa dihargai dan betah berlama-lama di sini.
Suasana yang nyaman dengan udara sejuk khas Purwokerto menjadikan tempat ini ideal untuk berkumpul bersama teman atau keluarga.
Arasta Alpha dikenal dengan kopi berkualitas tinggi dengan harga terjangkau. Berbagai varian kopi tersedia, mulai dari espresso, creamy coffee, hingga latte, yang siap memanjakan lidah para pecinta kopi.
Caffe ini menawarkan berbagai menu kopi dalam beberapa kategori, seperti:
Tak hanya kopi, Arasta Alpha juga menyediakan berbagai minuman non-coffee, seperti Belgian chocolate, matcha soy latte, dan Thai tea oat latte.
Menu Citric Series dan Arastea Series menawarkan berbagai minuman segar yang cocok dinikmati kapan saja. Beberapa minuman memiliki rasa creamy yang bisa disesuaikan dengan selera pelanggan.
Selain itu, caffe ini sering mengadakan promo menarik, membuat pengalaman menikmati kopi semakin menyenangkan.
Tak hanya minuman, Arasta Alpha juga menyediakan berbagai pilihan makanan berat yang masuk dalam kategori Arastreat, seperti:
Untuk camilan, tersedia menu Arasnack, yang mencakup:
Selain itu, tersedia aneka dessert seperti Bomboloni, Cheese Cake, Slice Cake, serta berbagai pastry seperti croissant dan cromboloni.
Jika ingin melihat daftar menu lengkap, Anda bisa mengunjungi akun Instagram mereka di @arastaalpha.
Arasta Alpha memiliki jam operasional yang fleksibel untuk memenuhi kebutuhan pengunjung:
Selama bulan Ramadhan, jam operasional berubah menjadi:
Alamat Arasta Alpha:
Ruko Widodo, Jl. Overste Isdiman, Jatiwinangun, Purwokerto Lor, Kec. Purwokerto Timur, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53114
📍 https://maps.app.goo.gl/wniBarwZKpJagwPE9
Dengan menu kopi yang lezat, suasana nyaman, serta layanan yang memuaskan, tidak heran jika Arasta Alpha menjadi caffe favorit yang selalu ramai pengunjung.
Jangan lupa mampir dan nikmati pengalaman nongkrong yang seru di sini!***