SERAYUNEWS – Sebanyak 14 desa di 12 Kecamatan yang ada di Kabupaten Banyumas, bakal menggelar pilkades secara serentak pada Senin, 23 Oktober 2023 mendatang.
Untuk mengantisipasi terjadinya kerusuhan pada saat pilkades tersebut, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengumpulkan puluhan calon kades. Mereka selanjutnya mendeklarasikan pilkades damai, di Pendopo Si Panji Purwokerto, Jumat (13/10/2023).
PJ Bupati Banyumas, Hanung Cahyo Saputro yang memimpin deklarasi damai pilkades tersebut mengungkapkan, pemilihan kepala desa merupakan momen penting dalam kehidupan masyarakat Karena asilnya bakal mempengaruhi arah dan masa depan masyarakatnya, selama masa jabatannya.
Sehingga dalam proses pemilihan tersebut, penting di laksanakan penuh kebijaksaan, kesadaran akan tanggungjawab dan tentunya dengan penuh keberanian.
“Semua calon kepala desa, tim kampanye, dan pendukung masing-masing harus berkomitmen untuk menjaga perdamaian Mereka juga harus menghormati pandangan lawan politik, dan menjauhi segala bentuk provokasi atau tindakan yang dapat merusak tatanan sosial kita,” ujar dia.
Kompetisi pemilihan kepala desa, menurut Hanung seharusnya menjadi wadah untuk berbagi visi, ide dan solusi terbaik untuk memajukan masing-masing desanya. Selain itu, melahirkan figur pemimpin yang tidak hanya di kenal luas, tetapi juga mampu memberi kesejukan, perlindungan dan perubahan.
“Saya juga ingin mengingatkan kita semua, tentang pentingnya mendukung dan menghormati hasil pemilihan. Hasil pemilihan adalah cerminan dari kehendak rakyat, dan kita semua harus siap menerimanya dengan lapang dada. Dan setelah pemilihan, saatnya kita bersatu kembali untuk membangun desa, tanpa melihat perbedaan politik,” katanya.
Adapun 43 calon bersaing dalam pilkades tersebut, berasal dari Kecamatan Kebasen ada 9 calon yaitu Desa Tumiyang 3 calon, Desa Cindaga 3 Calon dan Desa Adisana 4 Calon. Kemudian dari Kecamatan Tambak ada 5 calon yaitu dari Desa Watuagung 3 Calon dan Gumelar Lor 2 calon.
Sementara dari 10 kecamatan lain yaitu Desa Klinting Somagede 3 calon, Desa Jambu Wangon 3 calon, Desa Sirau Kemranjen 3 calon, Desa Klahang Sokaraja 2 calon. Kemudian Desa Kracak Ajibarang 2 calon, Desa Dermaji Lumbir 2 calon, Desa Cilangkap Gumelar 3 calon, Desa Tunjung Jatilawang 3 calon. Terkahir Desa Datar Sumbang 3 calon dan Desa Ledug Kembaran sebanyak 4 calon.