Kaligondang, serayunews.com
Kapolsek Kaligondang Iptu Khaliman mengatakan, pihaknya mendapatkan laporan Selasa sore. Kemudian mendatangi lokasi kejadian dan berkoordinasi dengan tim SAR BPBD Purbalingga.
“Upaya pencarian sudah dilakukan namun hingga malam ini, korban belum ditemukan,” kata Iptu Khaliman, Selasa malam.
Berdasarkan data yang dihimpun, Kapolsek menyampaikan, bahwa sebelum kejadian, korban diketahui mandi di sungai tersebut bersama dengan lima orang temannya. Masing-masing yaitu Candra Ali (15) dan Sunan (26) warga Desa Selakambang, Kecamatan Kaligondang. Selain itu, Ridho (15), Galih (12), Adit (16) warga Desa Pagerandong Kecamatan Kaligondang.
“Tim gabungan dari TNI, Polri dan BPBD dibantu warga sudah melakukan pencarian. Namun hingga pukul 18.30 WIB korban belum ditemukan,” ucapnya.
Berdasarkan keterangan sejumlah saksi, sebelum kejadian korban bersama lima temannya berangkat ke sungai sekira jam 14.00 WIB. Sampai di Sungai Gintung, kemudian seluruhnya mandi.
“Berdasarkan keterangan teman korban, saat mereka mandi tiba-tiba arus sungai menjadi deras. Lima orang sempat terbawa arus namun berhasil menyelamatkan diri. Sedangkan korban hilang tenggelam,” kata Kapolsek.
Kapolsek menambahkan malam ini masih dilakukan pencarian korban oleh tim gabungan. Semoga korban bisa segera ditemukan.