SERAYUNEWS– Masjid Al Mujahidin di Desa Kalibening, Kabupaten Banjarnegara, memiliki keistimewaan yang menarik perhatian sebagian besar orang.
Bagi mereka yang pernah beribadah haji atau umroh, berada di dalam masjid ini akan membangkitkan kenangan indah saat beribadah di Masjid Nabawi, Madinah.
Salah satu jemaah, Suprih (42) dari Desa Kalibening, mengungkapkan keinginannya untuk selalu melaksanakan salat berjemaah di masjid tersebut.
Baca juga: Usai Diresmikan, Warga Berbondong-bondong Salat Subuh Berjemaah di Masjid Raya Sheikh Zayed Solo
Baginya, masjid ini memberikan perasaan istimewa seperti berada di tempat yang sama dengan Masjid Nabawi, terutama saat berada di roudhoh antara mimbar dan makam Nabi.
Suprih menjelaskan bahwa bagian dalam masjid, mulai dari bentuk dan ornamen tiang, corak karpet, bentuk mimbar khatib, dan tempat imam sangat mirip dengan Masjid Nabawi.
Selain itu, nada bacaan imam saat melantunkan Al-Fatihah dan surah-surah lainnya, juga sangat mirip dengan imam besar di Masjid Nabawi.
“Ada rasa yang selalu hadir. Setidaknya, mengobati kerinduan saya terhadap Masjid Nabawi,” katanya.
Suprih sendiri pernah beribadah umroh beberapa tahun lalu, sehingga ia sangat paham akan kemiripan antara Masjid Al Mujahidin dan Masjid Nabawi di Madinah.
Selain bentuk ruangan dalam masjid, tempat wudu dan ornamen dinding juga sangat serupa dengan Masjid Nabawi. Selain itu, suasana dalam masjid ini juga mirip dengan Masjid Nabawi.
“Tidak pernah ada percakapan antara jemaah atau hanya menggunakan isyarat. Jika akan berbicara, mereka otomatis keluar dari ruangan,” katanya.
Pengurus masjid Al Mujahidin, Rofi mengungkapkan, pengurus merenovasi masjid ini dengan konsep semirip mungkin dengan tempat istimewa di Masjid Nabawi, terutama roudhoh.
Proses renovasi dilakukan secara bertahap, sesuai dengan dana yang tersedia. Rofi juga mengungkapkan harapannya, bahwa beribadah di masjid ini dapat menjadi pengobat kerinduan bagi mereka yang pernah ke Masjid Nabawi.
Selain itu, semoga bisa menjadi motivasi tersendiri bagi yang belum pernah menunaikan ibadah di Madinah.
Semakin banyak jemaah dan warga yang melaksanakan ibadah di masjid Al Mujahidin ini, semakin banyak pula orang yang bisa merasakan keistimewaan dan kesemangatan ibadah seperti di tanah suci.