SERAYUNEWS- Pengembangan objek wisata di dataran tinggi Dieng terus dikembangkan oleh Pemerintah Kabupaten Banjarnegara. Termasuk menjalin kerjasama dengan PT Perhutani Alam Wisata (Palawi) untuk kesepakatan bersama dalam pengelolaan wisata Kawah Sikidang.
Jalinan kerjasama antara Pemerntah Kabupaten Banjarnegara bersama PT Perhutani ini, tekait dengan pemanfaatan jasa lingkungan wisata pengelolaan Kawah Sikidang di Rumah Dinas Bupati, Jumat (22/11/2024).
Kerjasama ini juga termasuk dalam pengelolaan parkir wisata serta pemanfaatan hutan, serta pengelolaan daya tarik wisata di dataran tinggi Dieng.
Penandatanganan kesepakatan bersama oleh Pj. Bupati Banjarnegara, Muhamad Masrofi dan Direktur PT. Perhutani Alam Wisata Risorsis Jakarta Selatan Tedy Sumarto.
Penandatanganan Perjanjian Kerjasama oleh General Manager Ekowisata Wilayah Barat Yuyu Rahayu dengan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabuapten Banjarnegara Tursiman.
Direktur PT. Palawi Risorsis Tedy Sumarto mengatakan, kerja sama ini sebenarnya sudah berlangsung cukup lama. PT. Palawi Risorsis ini merupakan anak perusahaan Perhutani dari tahun 2021, untuk mengelola wisata lebih dari 116 titik yang ada di Pulau Jawa. Termasuk kawasan wisata Kawah Sikidang.
“Untuk pengelolaan Kawah Sikidang, kami bersinergi dengan Banjarnegara dengan sistem bagi hasil 25 75. 25 persen untuk kami dan 75 persen untuk Pemerintah Kabupaten Banjarnegara,” katanya.
Pj Bupati Banjarnegara Muhamad Masrofi mengatakan, kerjasama ini tentu saling menguntungkan. Tentunya juga bagi masyarakat dalam memanfaatkan kawasan hutan yang masuk wilayah kerja PT. Palawi Resorsis.
Dengan jalinan kerjasama ini, tentu ke depan perlu adanya pembenahan terkait tiket dan perparkiran, serta sarana penunjang lainnya. Termasuk meningkatkan sistem tiket elektronik (e-ticketing) yang selama ini sudah berjalan bagi wisatawan yang berkunjung.
“Penggunaan e-ticketing di destinasi wisata ini dapat mengurangi kebocoran retribusi dan memaksimalkan pendapatan,” katanya.
“Yang terpenting bagaimana kerjasama yang telah kita lakukan dipererat pada masa yang akan datang. Ada hasilnya kita bagi, dari pendapatan yang telah di dapat sebagian bisa untuk pemeliharaan sarana parsarana Kawah Sikidang. Memperindah, mempercantik obyek wisata, sehingga dapat menarik penunjung kembali lagi ke Kawah Sikidang,” ujarnya.