SERAYUNEWS – Daviena Skincare adalah salah satu brand kecantikan yang viral di media sosial karena penjualannya yang sangat ramai.
Akun TikTok resmi Daviena Skincare sering menampilkan banyaknya orderan yang berjejer di lantai. Hal ini membuat banyak orang penasaran siapa pemilik dari produk skincare yang viral ini.
Daviena Skincare merupakan brand kecantikan milik pengusaha muda Melvina Husyanti dari Palembang. Melvina sering mengunggah postingan tentang kesibukannya menjalani bisnis skincare yang ia jalani di media sosialnya.
Wanita dengan nama lengkap Melvina Husyanti ini lahir di Tebo Ulu, Jambi pada tanggal 15 November 1996. Ia mengawali karirnya sebagai karyawan konter HP dengan gaji 1,5 juta rupiah.
Melvina juga sempat merasakan bangku kuliah namun tidak selesai dan akhirnya memutuskan untuk menikah dengan kekasihnya, Dadang Mudung, pada tahun 2016.
Saat ini mereka telah dikaruniai tiga orang anak bernama Ramadhani Davin El-Fatih, Devan Agastya Tristan, dan putra bungsunya Divo Al-Khalif.
Melvina memulai perjalanan karirnya dalam dunia bisnis kecantikan sejak tahun 2016 dengan modal 5 juta rupiah dari suaminya. Meskipun sempat gagal, ia tidak patah semangat dan memulainya kembali pada tahun 2018 dengan modal awal 3 juta rupiah.
Dengan kemasan yang seadanya, Melvina menjual produk skincare di media sosial dan bahkan menawarkannya langsung kepada sepupunya. Akhirnya, Daviena Skincare dikenal luas seperti sekarang ini.
Setelah dua tahun membangun bisnis kecantikan bersama Daviena Skincare, pada tahun 2020 Melvina Husyanti mampu membangun rumah pribadi dan toko bangunan untuk usaha kedua orang tuanya.
Produk Daviena Skincare saat ini mampu meraup omzet hingga miliaran rupiah setiap bulannya dan pernah menjadi top penjualan nomor satu di Indonesia pada salah satu aplikasi belanja online.
Selain Daviena Skincare, Melvina juga mendapatkan sumber kekayaan dari minimarket yang dia kelola. Gerai Indomaret yang ia miliki terletak tepat di samping rumah dan toko resmi Daviena.
Indomaret yang dia kelola merupakan bisnis yang menjanjikan untuk jangka panjang. Dari Indomaret, Melvina mampu memenuhi kebutuhan setiap karyawan dan keluarganya yang sering berbelanja di gerainya.
Bisnis Indomaret ini memberikan penghasilan kepada Melvina setiap tiga bulan sekali tanpa harus bekerja secara langsung. Menjanjikan sekali, bukan?
Belum lama ini, Melvina juga menjajal bisnis fashion dengan menjual daster secara online. Dengan menggandeng influencer ternama Fujianti Utami, Melvina mampu meraup omzet hingga Rp480 juta lebih dalam sekali live selama dua jam.
Sumber kekayaan lainnya adalah dari memperluas bisnis kecantikannya dengan mendirikan Daviena Aesthetic Clinic di Palembang. Klinik kecantikan ini didukung oleh dokter kecantikan profesional yang berpengalaman di bidang kecantikan.
Nah, itu dia Melvina Husyanti, owner Daviena Skincare yang viral dengan unggahan videonya tentang orderan yang selalu membludak. Semoga menginspirasi.***