SERAYUNEWS– Lalu Lintas Tol di Senin (25/12/2023) dini hari WIB terlihat lancar, khususnya di daerah Jakarta dan Jawa Barat. Selain itu, ada juga kecelakaan.
Dari twitter Jasa Marga terungkap pada Senin (25/12/2023) pukul 03.00 WIB, beberapa ruas tol Trans Jawa di Jakarta-Jawa Barat terdeteksi lancar. Misalnya di Tol Jagorawi, Tol Japek, Tol Purbaleunyi, Tol Dalam Kota.
Sementara di Tol Japek ada kecelakaan pada dini hari. Di Bekasi Barat KM 11+600 arah Cawang terlibat dua kendaraan di lajur 2/Tengah. Pada puku 02.55 WIB, petugas sudah selesai melakukan penanganan kecelakaan tersebut.
Kemudian di waktu yang tak jauh beda, juga ada kecelakaan di Tol Jagorawi di Cipayung KM 09+400 arah Bogor. Hanya saja Jasa Marga tidak disebutkan kecelakaan seperti apa dalam momen di Cipayung tersebut. Pada pukul 02.46 WIB ada penanganan kecelakaan tersebut oleh petugas.
Sementara dari Instagram Polres Brebes terlihat Kasub Satgas Pamwal dalam rangka Operasi Lilin Candi, Ipda Seful Hidayat memberikan laporannya di Simpang Susun Pejagan Brebes. Ipda Saeful memberikan laporan pada Minggu (24/12/2023) pukul 23.30 WIB. Ipda Saeful mengatakan bahwa situasi di Pejagan Brebes terlihat dari barat dan timur terpantau ramai dan lancar.
Sementara, situasi lalu lintas menuju Exit Tol Pejagan terlihat landai. Tak ada kejadian menonjol dari situasi di Pejagan Brebes.
Arus lalu lintas di masa libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 memang prediksinya akan padat. Khususnya di beberapa hari tertentu yang kemungkinan jadi waktu arus mudik dan arus balik. Sebab, akan banyak masyarakat yang bermobilitas di masa liburan Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
Di jalur Tol Trans Jawa, potensi puncak mudik dan balik saat Natal adalah pada 22 Desember dan 26 Desember 2023. Sementara, puncak arus mudik di tol pada masa libur Tahun Baru 2024 pada Sabtu (30/12/2023) dan Senin (1/1/2024).
Puncak arus mudik dan arus balik Nataru kali ini potensi terjadi penumpukan di empat gerbang tol utama. Empat gerbang itu adalah Gerbang Tol Cikampek Utama, Gerbang Tol Kalihurip Pertama, Gerbang Tol Ciawi, Gerbang Tol Cikupa.