Banjarnegara, serayunews.com
Kejadian tersebut bermula saat, Rabu (1/3/2023) wilayah Banjarnegara hujan sejak pukul 11.00 WIB hingga pukul 23.50 WIB. Sekitar pukul 23.30 WB, warga mendengar suara gemuruh dari samping rumah milik Tamar yang berada di Dusun Sudimara RT 05 RW 06 Desa Lebakwangi, Kecamatan Pagedongan.
Setelah dilihat, ternyata tebing setinggi 6 meter dengan lebar 20 meter longsor dan menjebol rumah milik Tamar. Material longsoran juga menutup samping rumah warga. Tidak ada korban jiwa dari kejadian ini, namun longsor menyebabkan rumah milik warga mengalami rusak karena tembok samping jebol kena material longsoran.
Baca juga: [insert page=’80-petinju-ikuti-kejuaraan-piala-bupati-banjarnegara’ display=’link’ inline]
Kepala Pelaksana BPBD Banjarnegara, Aris Sudaryanto melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik, membenarkan adanya laporan tersebut. Untuk sementara, petugas masih melakukan assesment dan membantu pembersihan material longsoran.
“Kami sudah mengirimkan relawan dan petugas untuk melakukan assesment. Selain itu pembersihan material bersama dengan warga dan relawan lain, termasuk dari relawan PMI Banjarnegara,” katanya.
Melihat kondisi curah hujan yang masih cukup ekstrem, dia meminta pada seluruh masyarakat khususnya yang berada di wilayah rawan bencana untuk meningkatkan kewaspadaan. Apalagi saat hujan terjadi dengan intensitas lebih dari 3 jam.
Membersihkan saluran air dan menutup rekahan tanah, menjadi upaya untuk pencegahan terjadinya tanah longsor saat hujan turun.