SERAYUNEWS– Pendatang dari luar Provinsi Bali dan Warga Negara Asing (WNA) di Provinsi Bali, terciduk ikut menikmati LPG bersubsidi ukuran 3 kilogram. Padahal, mereka tidak masuk dalam hitungan kuota yang berhak menggunakan gas melon itu di wilayah Pulau Dewata.
Anggota Komisi VI Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) RI I Nyoman Parta mengungkapkan ternyata mereka memanfaatkan LPG 3 Kilogram. “Saya lihat di lapangan mereka juga nenteng (membawa) gas. Ini kan harus ada ketegasan tentang siapa yang berhak dan siapa yang tidak berhak,” ungkap Parta.
Hal itu disampaikan Patra saat peninjauan pangkalan bersama Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati di Denpasar, Minggu (30/7/2023) kemarin. Parta menyebut banyak WNA yang memiliki rumah, vila, hingga pondok sendiri di Bali.
Selain itu, lanjut Patra, banyak juga pendatang dari luar Bali yang mencari nafkah di Pulau Dewata dengan cara berjualan makanan hingga UMKM. Mereka tidak memiliki identitas kartu tanda penduduk (KTP) Bali, akan tetapi mereka menggunakan gas di Bali.
“Itukan jumlahnya sangat banyak. Jadi, banyak yang tidak berhak terhadap LPG subsidi, tapi menggunakan LPG subsidi,” terang Politisi Fraksi PDI-Perjuangan ini dikutip serayunews.com dari laman DPR, Senin (31/7/2023).
Meskipun demikian, Parta tak merinci lokasi temuan pendatang dari luar Bali dan WNA yang memanfaatkan LPG 3 Kilogram tersebut. Di sisi lain, ia memastikan stok LPG 3 Kilogram di tingkat agen dan pangkalan aman.
“Sesungguhnya kuota ada, tapi pengambilannya yang tidak tertib karena ada persoalan kekhawatiran akan tidak adanya gas. Intinya (warga) jangan panik dan jangan mengambil lebih,” tandas Parta.
Pihaknya juga mengingatkan bagi masyarakat yang berpenghasilan cukup, misalnya Pegawai Negeri Sipil (PNS) dan profesi lainnya agar dapat menggunakan LPG 12 Kilogram. “Restoran dan hotel di Bali juga gunakanlah (LPG) yang ukuran 12 Kg dan 50 Kg. Jangan membeli gas oplosan,” imbaunya.
Untuk diketahui, hingga kini ada 108 ribuan masyarakat Bali mendaftar untuk berhak mendapatkan LPG 3 Kilogram.