Rabu, 22 Maret 2023

Orang Miliki Gejala Mirip Corona, Dapat Pengobatan Gratis

Purwokerto, Serayunews.com- Pemerintah Kabupaten (Pemakab) Banyumas, memutuskan untuk memberikan pengobatan gratis kepada orang yang memiliki gejala mirip Virus Corona atau COVID-19. Untuk menunjang hal tersebut Pemkab Banyumas telah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 3,8 miliar.

“Barusan kami putuskan bahwa masyarakat Banyumas yang terindikasi atau mengalami gejala mirip corona dan atau merasa terpapar corona karena baru pulang dari daerah yang sudah terjangkit covid-19 , kalau berobat ke RSUD Banyumas , Ajibarang dan seluruh puskesmas di Banyumas biaya GRATIS,” ujar Bupati Banyumas, Achmad Husein dalam keterangannya kepada sejumlah awak media, Selasa (17/3).

Husein menambahkan, untuk menunjang hal tersebut, Pemkab Banyumas telah mengalokasikan dana sebanyak Rp 3,8 miliar.

“Anggara itu belum digunakan sampai saat ini. Anggaran itu sifatnya untuk antisipasi jika jumlah PDP ataupun ODP meningkat,” katanya.

Selain menyediakan anggaran, Bupati juga telah menetapkan untuk berbagai tempat wisata dan hiburan milik Pemkab Banyumas ditutup hingga waktu yang ditentukan.

Hal ini untuk mencegah orang-orang berkerumun, sehingga meminimalisir orang yang terjangkit virus Corona.

Berita Terkait

Berita Terkini